Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/12/2021, 21:20 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Presiden Paris Saint-Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi, buka suara terkait masa depan Kylian Mbappe di klub berjuluk Les Parisiens tersebut.

Kylian Mbappe menjadi sorotan pada bursa transfer musim panas 2021 selepas mengungkapkan keinginannya untuk hengkang dari Paris Saint-Germain.

Pemain asal Perancis itu sempat mengatakan bahwa Real Madrid akan menjadi pelabuhan berikutnya bagi karier sepak bolanya.

“Apa yang bisa membuat saya bertahan di PSG? Kami jauh dari keputusan itu, karena saya ingin meninggalkan Paris musim ini,” kata Mbappe dalam wawancaranya bersama L’Equipe Oktober lalu.

Baca juga: Efek Kedatangan Messi ke PSG: Penonton Ligue 1 Naik 75 Persen!

“Saya tidak akan menjadi orang munafik, ambisi saya jelas. Kita lihat saja apa yang terjadi.”

“Saya terikat dengan PSG, dan jika saya pergi musim panas ini, saya hanya akan bergabung dengan Real Madrid.”

Seperti diketahui, Real Madrid kala itu sempat memberikan penawaraan senilai 160 juta euro atau Rp 2,5 triliun untuk memboyong Mbappe ke Santiago Bernabeu.

Namun, penawaran fantastis yang diajukan Madrid itu ditolak oleh pihak PSG.

Terlepas dari itu, kontrak Mbappe di PSG akan usai pada 30 Juni 2022 atau akhir musim 2021-2022.

Hingga saat ini, PSG masih berusaha untuk mendapatkan persetujuan kontrak baru dengan Kylian Mbappe.

Mbappe berhak untuk pergi dengan status bebas transfer pada bursa musim depan, jika tidak terjadi kesepakatan baru dengan PSG.

Situasi terkait masa depan Mbappe di PSG pun ditanggapi oleh presiden klub, Nasser Al Khelaifi.

Baca juga: Jadi Rekan di PSG, Sergio Ramos Dukung Messi Raih Ballon dOr 2021

“Mbappe adalah pemain hebat,” ucap Nasser Al Khelaifi.kepada L’Equipe, dikutip dari akun Twitter pakar transfer sepak bola, Fabrizio Romano.

“Mbappe tahu apa yang ingin dia lakukan, begitu juga kami.”

“Apakah pembicaraan kontrak baru berjalan dengan baik? Kami harap begitu,” tutur dia.

Mbappe saat ini membentuk trisula maut bersama Neymar dan Lionel Messi di kubu PSG besutan Mauricio Pochettino.

Tercatat, Mbappe telah mengemas sembilan gol dan 12 assist dari sembilan pertandingannya bersama PSG di lintas ajang.

Baca juga: PSG Susah Juara Liga Champions jika Messi, Neymar, dan Mbappe Malas Bertahan

Rinciannya, Mbappe membukukan tujuh gol di Ligue 1. Sementara itu, di Liga Champions, sang pemain sukses mengemas dua gol.

Selain itu, jika diakumulasikan selama empat musim berseragam Les Parisiens, Mbappe sukses mencetak 141 gol dan 73 assist.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Timnas Indonesia
Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com