Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xavi Datang, Lima Staf di Barcelona Jadi "Tumbal"

Kompas.com - 10/11/2021, 20:59 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Penunjukan Xavi Hernandez sebagai pelatih baru Barcelona berdampak pada nasib sejumlah staf di klub berjulukan Blaugrana tersebut.

Setelah Xavi Hernandez datang, terdapat lima staf yang dilaporkan mengalami pemecatan dari skuad utama Barcelona.

Berdasarkan laporan Marca, situasi ini terjadi karena Xavi Hernandez ingin membawa beberapa staf yang pernah bekerja sama dengannya semasa menukangi Al Sadd, Qatar.

Xavi resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona pada Senin (8/11/2021) malam WIB.

Dia pun sudah memimpin latihan perdananya bersama skuad Barcelona pada Selasa (9/10/2021).

Kedatangan Xavi kemudian langsung berdampak pada seorang fisioterapis yang telah lama mengabdi untuk Barcelona, yakni Juanjo Brau.

Baca juga: Daftar Pelatih Barcelona sejak 2001, Xavi Hernandez Terbaru

Marca menulis, Juanjo Brau kini sudah tak lagi bekerja dengan skuad utama Blaugrana.

Situasi serupa juga dirasakan oleh Albert Roca dan Jaume Bartres dari tim pelatih fisik.

Xavi Hernandez diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona di Camp Nou, Senin (8/11/2021).AFP/LLUIS GENE Xavi Hernandez diperkenalkan sebagai pelatih baru Barcelona di Camp Nou, Senin (8/11/2021).

Tak berhenti di situ, kedatangan Xavi juga berdampak pada pemandu bakat Barcelona.

Xavi disebut telah membawa timnya sendiri sehingga dua staf dari tim pemandu bakat yang lama, yakni Raul Palaez dan Jordi Melero, tak lagi bekerja dengan skuad utama.

Dengan demikian, sudah ada lima staf Barcelona yang seolah menjadi tumbal kedatangan Xavi.

Baca juga: 8 Aturan Era Xavi Hernandez yang Harus Dipatuhi Skuad Barcelona

Dari kelima nama tersebut, beberapa di antaranya kemungkinan bakal dipindahkan ke tim junior Barcelona.

Sementara itu, beberapa nama yang lain disebut berencana meninggalkan Camp Nou.

Sebelum ini, Xavi juga dikabarkan bakal "menumbalkan" rekan setimnya saat masih bermain untuk Barcelona.

Menurut laporan El Nacional, ada empat pemain veteran yang akan dilepas Xavi dengan tujuan perombakan skuad dan efisiensi gaji.

Adapun keempat pemain itu ialah Sergio Busquets, Sergi Roberto, Gerard Pique, dan Jordi Alba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com