Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man United Vs Liverpool, Solskjaer: Ini Hari Terburuk Saya...

Kompas.com - 25/10/2021, 04:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, sangat terpukul seusai anak asuhnya dipermalukan oleh Liverpool.

Duel Man United vs Liverpool merupakan laga penutup pekan ke-9 kasta teratas Liga Inggris, Premier League, yang dihelat di Stadion Old Trafford pada Minggu (24/10/2021).

Liverpool selaku tim tamu tampil sangat solid dan berhasil melibas Man United dengan skor sangat telak, lima gol tanpa balas.

Lima gol kemenangan Liverpool diciptakan oleh tiga pemain berbeda, yakni Naby Keita (5'), Diogo Jota (14') dan Mohamed Salah (38', 45+4', 50').

Kekalahan Man United kali ini diwarnai oleh gol Cristiano Ronaldo yang dianulir (52') dan kartu merah Paul Pogba (60').

Baca juga: Hasil Man United Vs Liverpool - Gol Ronaldo Dianulir, Pogba Diusir, MU Hancur 0-5!

Ini adalah kali kedua Man United menelan kekalahan dengan margin lima gol semasa dilatih Ole Gunnar Solskjaer.

Sebelumnya, Man United asuhan Solskjaer juga pernah kalah 1-6 dari Tottenham Hotspur di Stadion Old Trafford pada laga pekan ke-4 Liga Inggris musim lalu.

Kekalahan dari Tottenham (1-6) dan Liverpool (0-5) menjadi hasil pertandingan terburuk Man United pada era kepelatihan Solskjaer sejauh ini.

Seusai laga melawan Liverpool, Solskjaer mengaku sangat kecewa karena Man United dipermalukan rival abadinya di Stadion Old Trafford.

Baca juga: HT Man United Vs Liverpool: Ronaldo Frustrasi, The Reds Unggul 4-0

"Ini adalah hari terburuk saya selama melatih Man United," kata Solskjaer dikutip dari situs Sky Sports.

"Saya sedih, kecewa, dan tentu saja marah. Kami tahu sekarang kami berada di titik terendah. Kami tidak bisa merasakan hal lain yang lebih buruk dari ini," ucap Solskjaer.

"Musim lalu, kami kalah 1-6 dari Tottenham. Kekalahan dari Liverpool kali ini jauh lebih buruk dari itu. Kekalahan dari Liverpool jauh lebih buruk bagi saya sebagai mantan pemain Man United," tutur Solskjaer. 

Baca juga: Cristiano Ronaldo Siap Bungkam Kritik dan Juara Bersama Man United

Kekalahan dari Liverpool membuat Ole Gunnar Solskjaer kini semakin tersudut.

Sebab, tren performa Man United sejak pertengahan September 2021 jauh dari kata konsisten.

Dari sembilan pertandingan di semua kompetisi, Man United asuhan Solskjaer hanya mampu meraih tiga kemenangan, sekali imbang, dan menelan lima kekalahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com