Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak I Barcelona Vs Real Madrid: Buang Kans Emas, Barca Tertinggal 0-1

Kompas.com - 24/10/2021, 22:04 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - El Clasico Barcelona vs Real Madrid berakhir 1-0 pada babak pertama untuk keunggulan Los Blancos. 

Pertandingan Barcelona vs Real Madrid berlangsung di Stadion Camp Nou, Minggu (24/10/2021) malam WIB. 

Los Blancos, julukan Real Madrid, unggul 1-0 berkat gol yang dicetak David Alaba pada menit ke-32 usai memanfaatkan assist Rodrygo. 

Pertandingan kedua kesebelasan tampak berjalan imbang pada awal babak pertama. 

Baca juga: Link Live Streaming Barcelona Vs Real Madrid, Kickoff 21.15 WIB

Barcelona dan Real Madrid bergantian menguasai bola, tetapi hingga laga berjalan 10 menit kedua tim belum mampu menciptakan peluang berarti. 

Menit ke-21, Vinicius Junior protes kepada wasit setelah terjatuh di kotak penalti Barcelona. 

Vinicius dikawal bek Barcelona, Oscar Mingueza, saat menggiring si kulit bundar memasuki kotak 16 meter tersebut. 

Dalam tayangan ulang, Vinicius terjatuh setelah tangan Mingueza tampak memeluk badannya.

Namun, wasit Jose María Sanchez Martínez yang bertugas tidak mengindahkan protes Vinicius dan meminta sang penyerang untuk segera melanjutkan pertandingan. 

El Clasico Barcelona vs Real Madrid kian intens saat memasuki pertengahan laga. Barca nyaris mencetak gol pada menit ke-25 melalui Sergino Dest. 

Berawal dari pergerakan Memphis Depay yang berlari kencang ke dalam kotak penalti Madrid lalu memberikan bola ke Ansu Fati. 

Baca juga: Barcelona Vs Real Madrid - Dihantui Kekalahan Beruntun, Koeman Tak Gentar

Fati kemudian meneruskan si kulit bundar ke arah Sergino Dest yang berada di posisi ideal di depan gawang. 

Sayang bagi Barcelona, tendangan Sergino Dest justru melayang jauh di atas mistar gawang. 

Setelah peluang emas tersebut, Barca justru kebobolan lebih dulu pada menit ke-32. 

Adalah David Alaba yang membawa Real Madrid unggul 1-0 atas Barcelona setelah memanfaatkan assist dari Rodrygo. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com