Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cocoklogi" Arsenal Usai Kekalahan Besar Kontra Manchester City

Kompas.com - 29/08/2021, 19:40 WIB
Daniel Tangkas Sianturi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel pembuka pekan ketiga Premier League musim 2021-2022 menyajikan bentrokan antara Manchester City dan Arsenal di Stadion Etihad pada Sabtu (28/8/2021).

Manchester City yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil meraih poin sempurna usai mengalahkan Arsenal dengan skor meyakinkan 5-0.

Bagi pasukan Mikel Arteta, hasil negatif yang mereka alami dari Manchester City menjadi kekalahan ketiga secara beruntun di awal musim.

Berikut cocoklogi yang hadir bagi Arsenal setelah menelan kekalahan besar kontra Man City tepat pada tanggal 28-8-2021.

Tanggal 28 menandakan angka yang ingin dituju oleh Mikel Arteta bersama Arsenal malam ini.

Mikel Arteta mulai mendampingi Arsenal sebagai manager saat berhadapan dengan Bournemouth pada Boxing Day 2019-2020.

Baca juga: Arsenal Terpuruk di Zona Degradasi, Mikel Arteta DIbela Guardiola

Sejak laga itu, total sudah 27 kemenangan yang diukir Arsenal bersama Mikel Arteta di ajang Premier League.

Namun, alih-alih menorehkan kemenangan ke-28, deretan hasil buruk yang dialami Arsenal pada awal musim ini bisa berimbas pada masa depan Mikel Arteta.

Spekulasi terkait nasib Mikel Arteta rasanya akan ditentukan saat jeda internasional.

Bukan sesuatu yang mengejutkan apabila Mikel Arteta dipecat dan pelatih asal Spanyol ini angkat kaki dari Stadion Emirates dalam dua pekan ke depan.

Jika itu yang terjadi, kesempatan meraih kemenangan ke-28 bersama Arsenal di Liga Inggris hanya akan menjadi angan semata.

Fakta unik selanjutnya berkaitan dengan bulan Agustus, yang ditandai dengan angka 8.

Laju buruk Arsenal di awal kompetisi Liga Inggris musim ini berkaitan dengan buruknya performa barisan pertahanan.

Baca juga: Arsenal Terpuruk (Lagi), Masihkah The Gunners Dianggap Anggota Big Six?

Dari tiga penampilan, tercatat ada delapan pemain lawan yang mampu membobol gawang Arsenal.

Sergi Canos dan Christian Noorgard yang bermain untuk Brentford merupakan dua pemain yang berhasil mencetak gol ke gawang Arsenal pada pekan perdana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com