Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemunduran Jadwal Liga 1 2021 Tak Berarti Banyak bagi Persib

Kompas.com - 10/08/2021, 16:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, menanggapi dingin kabar pemunduran kick-off Liga 1 2021.

Jadwal kick-off Liga 1 musim ini terpaksa dimundurkan sepekan, dari yang awalnya akan digelar pada 20 Agustus, menjadi 27 Agustus.

Menurut Alberts, pemunduran jadwal kompetisi tidak berarti banyak untuk Persib.

Artinya, Maung Bandung tidak terlalu diuntungkan dengan pemunduran jadwal penyelenggaraan Liga 1.

Sebab, sebelum ada kabar pemunduran jadwal Liga 1 2021, Persib memang dijadwalkan bertanding pada 27 Agustus.

Baca juga: Robert Alberts Bantah Rumor Castillion Hengkang dari Persib

"Ya kabar itu sudah dikonfirmasi kemarin. Kami memandang ini berbeda karena sebelumnya mereka bicara liga dimulai pada 20 Agustus, tetapi beberapa tim seperti Persib yang belum berlatih bisa mulai (bertanding) tanggal 27 Agustus," kata Alberts, Selasa (10/8/2021).

"Namun, sekarang, berkaitan dengan regulasi dari pemerintah, semua akan mulai bertanding tanggal 27. Jadi, bagi kami, liga tetap dimulai tanggal 27," ucap dia.

Meski begitu, situasi berbeda mungkin dirasakan oleh beberapa tim, terutama bagi yang bisa tetap menggelar sesi latihan tim selama PPKM Darurat.

Menurut Alberts, klub-klub tersebut diuntungkan dengan masa persiapan yang lebih lama.

Berbeda dengan Persib, yang terpaksa menghentikan sesi latihan tim sejak awal Juli 2021 karena terkendala izin penggunaan stadion untuk berlatih selama PPKM Darurat.

Baca juga: Persib Optimistis Tatap Persaingan Juara meski Persiapan Tak Ideal

Oleh karena itu, Persib mendapatkan kompensasi memulai kompetisi pada pekan kedua Liga 1 2021.

Maung Bandung awalnya dijadwalkan memulai pertandingan pertamanya di kompetisi pada 27 Agustus, atau sepekan setelah kompetisi digulirkan pada 20 Agustus.

Kompensasi tersebut tidak hanya berlaku bagi Persib, tetapi beberapa tim lain yang juga tidak bisa menggelar latihan selama PPKM Darurat.

Namun, belum diketahui secara pasti, apakah kompensasi tersebut masih akan diberikan setelah adanya keputusan pemunduran jadwal gelar Liga 1 2021.

"Namun, tim lain yang semula dijadwalkan bermain tanggal 20 (Agustus) diuntungkan karena punya waktu satu pekan tambahan dalam melakukan persiapan," kata Alberts.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com