Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal yang Bisa Terjadi jika Kontrak Baru Messi di Barca Tak Tepat Waktu

Kompas.com - 24/07/2021, 07:00 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Barcelona belum juga meresmikan perpanjangan kontrak Lionel Messi hingga saat ini.

Lionel Messi kini tengah berstatus bebas transfer atau tanpa klub.

Hal ini tak terlepas dari kontraknya yang sudah habis bersama Barcelona pada 30 Juni 2021.

Meski ikatan kerja dengan klub raksasa Catalan itu telah berakhir, Messi diyakini akan tetap bertahan di Camp Nou.

Sebab, negosiasi pembaruan kontraknya di Barcelona masih terus berlangsung dan sudah menuai kabar positif.

La Pulga dikabarkan akan mengakhiri spekulasi soal masa depannya dengan menandatangani kontrak lima tahun tambahan bersama Barcelona.

Baca juga: Resmi Diperkenalkan Barcelona, Depay Tak Sabar Main bareng Messi

Hal tersebut dilaporkan oleh L'Esportiu dan ESPN, yang menjelaskan bahwa Messi sepakat memperpanjang kontrak selama setengah dekade di Camp Nou.

Messi dilaporkan menerima pengurangan gaji bingga 50 persen demi terus merumput bersama Blaugrana, klub yang telah dia bela sejak berusia 13 tahun pada tahun 2000 tersebut.

Pengurangan gaji diperlukan demi membuat neraca klub Barca kembali sehat sehingga Messi bisa didaftarkan ke LaLiga musim 2021-2022.

Kabar perpanjangan ikatan kerja tersebut merupakan puncak dari negosiasi para petinggi Barcelona dengan Presiden LaLiga Javier Tebas selama beberapa pekan terakhir.

Sebelumnya, LaLiga tak ingin memberi Barcelona lampu hijau untuk perpanjangan kontrak Messi jika Blaugrana tak bisa mengurangi beban gaji klub.

Baca juga: Soal Debat Pemain Terbaik, Greenwood Sisihkan Ronaldo, Berpihak ke Messi

Batas pengeluaran Barcelona sendiri memang dikurangi dari 600 juta euro ke 347 juta euro selama pandemi oleh LaLiga.

Oleh karena itu, salah satu cara agar Barca dapat mengakali pembatasan gaji ini adalah dengan meminta Messi melakukan pemotongan gaji.

Di sisi lain, La Pulga akan menerima kompensasi dari gaji yang dipotong saat dia meninggalkan posisinya sebagai pemain Barca pada 2026, dan bertindak sebagai duta Barca ke Amerika Serikat.

Messi sendiri memiliki rencana untuk menghabiskan kariernya sebagai pesepak bola di MLS (Liga Amerika Serikat).

Halaman:
Sumber ESPN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com