Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona dan Atletico Bicara Barter Griezmann-Saul Niguez, Siapa Untung?

Kompas.com - 15/07/2021, 12:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona dan Atletico Madrid sedang membicarakan potensi pertukaran Antoine Griezmann dan Saul Niguez. Siapa diuntungkan?

Barcelona terus bergerak di bursa transfer musim panas. Mereka sejauh ini sudah mengamankan tanda tangan Sergio Aguero, Eric Garcia, dan Memphis Depay.

Hebatnya, juara Copa del Rey 2020-2021 itu merekrut tiga pemain di atas tanpa biaya sepeser pun alias gratis.

Setelah mengamankan tiga pemain, klub Catalan itu mengincar satu pemain lagi untuk memperkuat lini tengah mereka.

Baca juga: Lima Tahun Lagi bagi Lionel Messi di Barcelona!

Pilihan Barcelona jatuh ke gelandang Atletico Madrid Saul Niguez.

Namun, Barcelona tidak akan membeli Saul secara langsung. Mereka menawarkan formula pertukaran dengan Antoine Griezmann.

Melansir Marca, Kamis (15/7/2021), Barcelona memilih untuk melepas Griezmann untuk mengurangi beban gaji mereka.

Bak gayung bersambut, Griezmann kabarnya setuju dengan skenario barter itu. Begitu juga dengan Saul Niguez, yang memang ingin hengkang dari Wanda Metropolitano.

Baca juga: Kabar Baik bagi Fans Barcelona, PSG Kibarkan Bendera Putih untuk Lionel Messi

Pakar transfer Fabrizio Romano mengklaim bahwa Barcelona dan Atletico kini tengah melakukan pembicaraan soal pertukaran Griezmann dan Saul.

"Barcelona dan Atletico sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk kesepakatan pertukaran antara Saúl dan Griezmann! Kedua pemain memberi lampu hijau dalam beberapa jam terakhir," kicau Romano di akun Twitter-nya.

"Barca dan Atleti sekarang sedang bernegosiasi soal harga. Barca ingin uang disertakan," Fabrizio Romano menambahkan.

Siapa diuntungkan?

Menurut Marca, skenario pertukaran Antoine Griezmann dan Saul Niguez menguntungkan kedua belah pihak. Mengapa?

Bagi Barcelona, melepas Griezmann dan merekrut Saul akan memberi dampak positif, terutama dalam hal finansial.

Beban gaji klub menjadi berkurang dan mereka bisa segera menuntaskan kesepakatan kontrak Lionel Messi.

Baca juga: Koeman Harap-harap Cemas Tunggu Messi Teken Kontrak Baru di Barcelona

Sementara itu, Atletico Madrid juga untung karena mereka mendapat penyerang kelas wahid.

Pendukung Los Rojiblancos mungkin masih marah dengan kepergian Griezmann ke Barca beberapa tahun lalu, tetapi Diego Simeone selalu siap untuk menyambut kembalinya pemain asal Perancis itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com