Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontrak Habis dalam Hitungan Hari, Lionel Messi Bertahan di Barcelona?

Kompas.com - 25/06/2021, 05:20 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kontrak Lionel Messi di Barcelona kini hanya tinggal menghitung hari.

Adapun masa ikatan kerja Lionel Messi bersama Blaugrana akan berakhir pada 30 Juni 2021 ini.

Barcelona saat ini masih dalam tahap negosiasi dengan Messi perihal kontrak barunya.

Meski deadline kontrak Messi segera datang, tampaknya Barca akan berhasil menuntaskan misi perpanjangan ikatan kerja La Pulga, julukan Messi, setelah sekian lama.

Pada musim lalu, Messi sempat mempertimbangkan hengkang karena klub memiliki segudang masalah.

Namun, pemain yang baru berulang tahun ke-34 tahun itu sekarang memberikan respons positif terkait kontrak anyarnya.

Baca juga: Krisis Finansial, Barcelona Dapat Peringatan, Seret Lionel Messi

Ini tak terlepas dari peran Joan Laporta yang terpilih sebagai presiden baru Barca pada Maret lalu.

Laporta sedari awal memang memprioritaskan agar sang megabintang asal Argentina itu sepakat untuk memperpanjang kontrak.

Dia juga memiliki visi untuk merekontruksi klub, salah satunya dengan mendatangkan pemain top dunia, seperti Sergio Aguero dan Memphis Depay.

Hal tersebut juga dilaporkan sebagai upaya untuk membuat Messi bertahan di Barcelona.

Baca juga: Duet Messi-Aguero di Barcelona Bisa Cetak 60 Gol Semusim

Terkait kontrak baru Messi, pakar transfer Eropa Fabrizio Romano melaporkan La Pulga akan menambah masa baktinya di Barca selama dua tahun.

Artinya, Messi akan bertahan di Camp Nou hingga 2023 mendatang.

Barca-Messi dikabarkan sudah mantap dengan kesepakatan tersebut, tetapi pengumuman resmi belum bisa dilakukan,

Pasalnya, masih ada beberapa klausul yang harus diperbaiki dalam kontrak baru Messi.

Namun, pengumuman resmi soal perpanjangan kontrak Lionel Messi dikabarkan hanya tinggal menunggu waktu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com