Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aaron Evans Jagokan Belgia Juara UEFA Euro 2020

Kompas.com - 19/06/2021, 14:20 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Gegap gempita gelaran UEFA Euro 2020 ikut dirasakan gelandang PS Sleman, Aarons Evans.

Cukup menarik, dia menjagokan Belgia untuk menjadi juara. Negara yang notabene punya rekam jejak yang biasa-biasa saja selama sejarah keikutsertaannya di Euro.

“Saya pikir Belgia akan menang. Saya punya firasat dan mereka adalah tim yang kuat,” ujar pemain asal Australia kepada Kompas.com.

Baca juga: Pesan Christian Eriksen Usai Denmark Kena Comeback Belgia

Melihat dari rekam jejak sepak terjang Belgia di Euro masih kalah jauh dengan raksasa benua Eropa lain seperti seperti Jerman, Portugal, Spanyol, Inggris, Perancis, Belanda atau Italia.

Sejak Euro 2000 prestasi terbaik Belgia hanya sampai babak perempat final di Euro 2016. Tepatnya mereka finish di posisi ke-7 dari 24 tim yang ada usai tumbang 3-1 dari Wales.

Sedangkan pada Euro 2004, 2008, 2008 tim berjuluk Setan Merah tersebut tidak berpartisipasi karena tidak mampu lolos babak kualifikasi.

Namun pada Euro 2020 ini harus diakui Belgia tampil mengesankan. Mereka sukses mengemas dua kemenangan yang memastikan mereka lolos dari fase grup B.

Hal itu juga tidak lepas dari tangan dingin pelatih Spanyol Roberto Martinez yang didukung dengan amunisi pemain top hasil program pematangan usia dini mereka macam Romelu Lukaku, Thibaut Courtois, Alderweireld, Christian Benteke, Michy Batshuayi, dll.

Tak salah Aaron Evans menjatuhkan pilihan kepada tim Romelu Lukaku CS. Dia mengakui sangat menikmati pesta akbar antar tim Benua Biru tersebut. Bahkan dia menyempatkan diri menyaksikan pertandingan sebelum beristirahat.

Selama babak penyisihan persaingan pemain Aaron Evans melihat tak kalah ketat.

Seluruh pemain sama-sama berjuang ekstra keras untuk membawa timnya menjadi yang terbaik. Sangat sulit untuk menentukan pemain terbaik diantara yang terbaik.

“Sulit untuk memilih hanya 1 pemain di turnamen karena ada begitu banyak pemain yang sangat berkualitas”.

“Saya hanya menikmati mereka semua bermain untuk menunjukkan keahlian mereka untuk mewakili negaranya,” pungkas mantan pemain PSM Makassar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com