Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giroud Resmi Perpanjang Kontrak di Chelsea, AC Milan Patah Hati

Kompas.com - 05/06/2021, 05:20 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang asal Perancis, Olivier Giroud, resmi menandatangani perpanjangan kontrak bersama Chelsea.

Kontrak lama Olivier Giroud di Chelsea sebenarnya akan berakhir pada bulan ini, Juni 2021.

Giroud pun sempat menjadi bidikan AC Milan karena awalnya tidak ada tanda-tanda Chelsea bakal memperpanjang kontrak pemain 34 tahun itu.

Sebab, jika tidak mendapatkan kontrak anyar, Giroud bakal bisa meninggalkan Chelsea dengan status bebas transfer pada bursa musim panas ini.

Baca juga: Penyesalan Tuchel Usai Giroud Jadi Pahlawan Chelsea Bekuk Atletico

Akan tetapi, Chelsea resmi mengumumkan perpanjangan kontrak Giroud pada Jumat (4/6/2021) waktu Inggris.

Dengan kontrak baru itu, Giroud harus bertahan di Chelsea selama setahun mendatang, yakni hingga Juni 2022.

Penambahan masa bakti untuk penyerang berusia 34 tahun itu ternyata telah dilakukan pada April 2021.

"Chelsea Football Club mengonfirmasi bahwa opsi memperpanjang kontrak Olivier Giroud selama satu tahun telah dilakukan pada bulan April tahun ini," demikian pernyataan Chelsea, dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.

"Olivier telah menjadi bagian penting dari begitu banyak momen besar bagi klub ini, dari kontribusinya pada kemenangan Piala FA 2018 hingga mencetak 11 gol dalam perjalanan untuk memenangi Liga Europa 2019."

"Dia terus mencetak gol-gol yang signifikan dan kami tidak akan pernah melupakan upayanya melawan Atletico Madrid dalam perjalanan memenangi Liga Champions musim ini."

"Dengan begitu banyak pertandingan yang masih harus dimainkan, hanya ada satu keputusan yang bisa kami buat ketika kami menggunakan opsi untuk memperpanjang kontraknya pada bulan April," tulis Chelsea.

Giroud tercatat hanya bermain sebanyak 31 kali untuk The Blues di semua ajang kompetitif musim 2020-2021.

Baca juga: Ibrahimovic Ingin Pemain Level Raja Chelsea Gabung AC Milan

Eks penyerang Arsenal itu merupakan pencetak gol terbanyak bagi Chelsea di Liga Champions dengan gelontoran 6 gol dari 8 penampilan.

Dengan Giroud meneken kontrak baru di Chelsea, maka AC Milan dipastikan harus gigit jari.

Dalam dua pekan terakhir, santer beredar kabar bahwa I Rossoneri - julukan AC Milan - berupaya menggaet Giroud pada jendela transfer musim panas 2021.

AC Milan tengah berburu striker baru lantaran tidak memperpanjang durasi kontrak pinjaman Mario Mandzukic. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com