Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS Sleman Terbuka untuk Sponsor Lapangan Macanan

Kompas.com - 04/06/2021, 16:46 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber PSS Sleman

SLEMAN, KOMPAS.com - Direktur Keuangan PT Putra Sleman Sembada (PSS) Andy Wardhana mengatakan bahwa pihaknya terbuka untuk masuknya sponsor bagi lapangan Macanan.

Lapangan Macanan terletak di kawasan Prambanan, Sleman, Yogyakarta.

Di lapangan itu, PSS membangun tempat training center.

Baca juga: PS Sleman Mulai Pembangunan Tempat Training Center

Peresmian pembangunan berlangsung pada Kamis (3/6/2021) sebagaimana keterangan resmi PS Sleman.

PS Sleman membagikan 45 bola kaki kepada lima SSB, masing-masing SSB sembilan bola pada Selasa (24/5/2021) di lapangan Pandowoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
PSS Sleman PS Sleman membagikan 45 bola kaki kepada lima SSB, masing-masing SSB sembilan bola pada Selasa (24/5/2021) di lapangan Pandowoharjo, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

“Tentunya saja PS Sleman akan sangat terbuka bagi sponsor untuk ikut berpartisipasi, yakni menjadi sponsor kegiatan ataupun untuk branding lapangan Macanan itu sendiri,” tutur Andy.

Andy membeberkan bahwa pada tahap awal, pihaknya fokus pada pembenahan rumput lapangan.

Pemain muda PS Sleman Hokky Caraka berlatih dengaan tim senior PS Sleman di Stadion Maguwaharjo, Sleman, Kamis (3/6/2021)PSS Sleman Pemain muda PS Sleman Hokky Caraka berlatih dengaan tim senior PS Sleman di Stadion Maguwaharjo, Sleman, Kamis (3/6/2021)

"Ini memakan waktu sekitar enam bulan," kata Andy.

Andy menerangkan bahwa tempat TC akan dilengkapi dengan ruangan untuk kegiatan pelatihan atau coaching clinic.

"Ada juga ruang ganti bagi pemain," imbuhnya.

Kiper muda PS Sleman dari PS Sleman Development Center Safa'at Arif Alan Romadona berlatih di  Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS) Sleman, Sabtu (22/5/2021). 
PSS Sleman Kiper muda PS Sleman dari PS Sleman Development Center Safa'at Arif Alan Romadona berlatih di Lapangan Yogyakarta Independent School (YIS) Sleman, Sabtu (22/5/2021).

TC, lanjut Andy, akan mempunyai tribun berkapasitas 100 penonton dan kafe mini.

“Saya sangat berharap melalui tempat ini prestasi para Elang Muda dapat lebih ditingkatkan lagi ruang lingkupnya,” ujar Andy Wardhana menegaskan.

Direktur Finansial PS Sleman Andhy Wardhana (kiri) dan Direktur Utama PS Sleman Marco Gracia Paulo (kanan) pada Rabu (3/3/2021) di Jakarta.

PS Sleman menyiapkan diri untuk Turnamen Piala Menpora 2021 dan berharap Liga Indonesia bergulir kembali tahun ini. Kompas.com/JOSEPHUS PRIMUS Direktur Finansial PS Sleman Andhy Wardhana (kiri) dan Direktur Utama PS Sleman Marco Gracia Paulo (kanan) pada Rabu (3/3/2021) di Jakarta. PS Sleman menyiapkan diri untuk Turnamen Piala Menpora 2021 dan berharap Liga Indonesia bergulir kembali tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSS Sleman
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com