Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Arsenal Vs Villarreal: Dua Kali Kena Tiang, Arsenal Tumbang di Tangan Mantan

Kompas.com - 07/05/2021, 04:05 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal bermain 0-0 saat menjamu Villarreal pada leg kedua semifinal Liga Europa, di Stadion Emirates, London, Jumat (7/5/2021) dini hari WIB.

Hasil ini memastikan kegagalan Arsenal lolos ke partai pamungkas Liga Europa setelah Villarreal berjaya 2-1 pada leg pertama pekan lalu.

Gol Raul Albiol pada laga pertama Arsenal vs Villarreal terbukti menjadi penentu.

Mengingat posisi Arsenal yang terjerembap di peringkat kesembilan Liga Inggris dan kegagalan memenangi Liga Europa, Arsenal di ambang gagal melaju ke kompetisi antarklub Eropa untuk kali pertama dalam 25 tahun terakhir.

Kapten Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang sempat dua kali membentur tiang pada laga ini.

Namun, secara keseluruhan, pasukan Mikel Arteta tak dapat menciptakan banyak peluang sepanjang 90 menit walau mereka hanya perlu satu gol untuk memastikan kelolosan.

Sementara, Villarreal akan bermain di final kompetisi antarklub Eropa pertama mereka setelah empat kegagalan sebelumnya.

Menariknya, keberhasilan Villlarreal datang di tangan Unai Emery, mantan pelatih The Gunners.

Villarreal kini akan menantang Manchester United di final Liga Europa pada Kamis (27/5/2021) dini hari WIB.

Para suporter Arsenal berkumpul di luar stadion sebelum pertandingan. Mereka melayangkan protes terhadap kepemilikan Stan Kroenke sembari membawa suar dan poster.

Arsenal melakukan tiga pergantian dari leg pertama.

Penyerang senior Pierre-Emerick Aubameyang dan Hector Bellerin bermain menggantikan tempat Dani Ceballos yang menjalani skors dan Calum Chambers.

Terakhir, Kieran Tierney masuk pada menit-menit akhir menggantikan Granit Xhaka yang cedera pada pemanasan.

Sementara itu, Villarreal juga melakukan dua pergantian terpaksa. Bek Juan Foyth, yang dipinjam dari rival Arsenal Tottenham Hotspur, menderita cedera hamstring sehingga tempatnya digantikan Mario Gaspar.

Etienne Capoue menjalani skors setelah mendapat kartu merah pada laga leg pertama. Dia digantikan oleh Francis Coquelin yang tampil 150 kali bagi The Gunners antaraa 2008 dan 2018.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com