Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persib Isyaratkan Tidak Lakukan Perombakan Skuad

Kompas.com - 03/05/2021, 21:21 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, mengisyaratkan tidak akan melakukan perombakan skuad secara besar-besaran jelang bergulirnya Liga 1 2021.

Dikatakan pelatih asal Belanda itu, skuad Persib saat ini sudah cukup mumpuni untuk bersaing dalam perebutan gelar juara di Liga 1 2021.

Dalam masa persiapan menghadapi kompetisi Liga 1 2021, Persib ambil bagian dalam turnamen Piala Menpora 2021.

Baca juga: Misi Wonderkid Persib Naikkan Berat Badan Selama Libur Lebaran

Pada turnamen pramusim itu, performa Persib memang tidak bisa dikatakan buruk. Mereka berhasil menembus babak final walau gagal meraih gelar juara.

Klub berjulukan Maung Bandung itu hanya mampu menjadi runner-up setelah kalah dengan agregat 1-4 (0-2, 1-2) dari Persija Jakarta di laga final.

Meski begitu, performa Persib untuk menembus babak final terbilang apik. Maung Bandung tidak terkalahkan dalam sembilan laga dengan mengantongi empat kemenangan dan dua hasil imbang.

Sayangnya, di laga puncak, performa Persib mengalami antiklimaks. Kondisi fisik dan kelelahan pemain menjadi faktor yang membuat Persib gagal meraih gelar juara di Piala Menpora 2021.

"Saya pikir untuk evaluasi kurang lebih sudah selesai. Kami ingin mempertahankan sebagian besar pemain yang ada dalam tim ini untuk tetap bersama," kata Alberts kepada wartawan, Senin (3/5/2021).

Baca juga: Lini Tengah Persib Masih Jadi Titik Lemah

Setelah gagal meraih gelar juara Piala Menpora 2021, Persib sejatinya mendepak satu pemain. Dia adalah Farshad Noor, yang diproyeksikan menjadi suksesor Omid Nazari.

Sayangnya Farshad gagal menunjukkan kualitas terbaiknya selama tampil di Piala Menpora 2021. Pemain asal Afganistan itu pun terdepak dari skuad Maung Bandung.

Setelah terdepaknya Farshad, Alberts mengatakan, dirinya tidak berniat untuk kembali mencoret pemain dalam skuadnya saat ini. Menurutnya, Persib sudah dihuni banyak pemain berkualitas.

"Mereka juga sudah bermain di turnamen ini, termasuk pemain muda dan itu yang penting," tegas Alberts.

Alih-alih akan kembali mendepak pemain, Persib justru akan menambah pemain dalam skuadnya. Maung Bandung masih memiliki slot untuk mendatangkan satu pemain asing Asia, setelah terdepaknya Farshad Noor.

Sejauh ini, memang belum ada rumor yang beredar terkait sosok calon pengganti Farshad.

Hanya yang pasti, Alberts mengatakan, pemain incarannya berstatus sebagai penggawa tim nasional dan berposisi sebagai gelandang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com