Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Vs Lazio - Menang 2-1, Die Roten Melaju ke Perempat Final

Kompas.com - 18/03/2021, 04:58 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KO

KOMPAS.com - Hasil Bayern Muenchen vs Lazio pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions memastikan langkah tim tuan rumah ke perempat final.

Digelar di Allianz Arena, Muenchen, Jerman, pada Rabu (17/3/2021) atau Kamis (18/3/2021) dini hari WIB, pertandingan Bayern vs Lazio berakhir dengan skor 2-1.

Die Roten - julukan Bayern - menang atas Lazio berkat tendangan penalti Robert Lewandowski pada menit ke-33 dan gol yang dicetak Eric Maxim Choupo-Moting pada menit ke-73.

Baca juga: Link Live Streaming Bayern Muenchen Vs Lazio, Kickoff 03.00 WIB

Sementara itu, Lazio mencuri sebiji gol balasan yang dicetak Marco Parolo pada menit ke-82.

Dengan kemenangan di leg kedua ini, Bayern pun berhak melenggang ke babak delapan besar alias perempat final Liga Champions 2020-2021.

Pasukan Hans-Dieter Flick itu unggul agregat 6-2 atas Lazio setelah pada pertandingan leg pertama menang dengan skor 4-1.

Jalannya pertandingan Bayern vs Lazio

Bayern yang menjamu Lazio dengan mengantongi keunggulan agregat 4-1, tampil lebih mendominasi daripada tim tamu.

Die Roten tercatat menguasai 59 persen bola, sedangkan Lazio hanya memiliki 41 persen ball possession.

Jumlah serangan yang dilancarkan Bayern Muenchen juga tercatat jauh lebih banyak daripada Lazio.

Tim raksasa Jerman itu mencatatkan 12 kali serangan, dengan empat di antaranya tepat sasaran.

Sementara itu, Lazio hanya memiliki lima kali peluang, dengan dua tembakan yang tepat mengarah ke gawang Bayern.

Bayern membuka keunggulan setelah mendapatkan hadiah penalti dari wasit Istvan Kovacs karena gelandang mereka, Leon Goretzka, dijatuhkan di kotak terlarang oleh striker Lazio, Vedat Muriqi, pada menit ke-31.

Robert Lewandowski yang turun sebagai eksekutor penalti pun berhasil menyarangkan bola ke sisi kanan bawah gawang Lazio yang dikawal Pepe Reina.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com