Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Link Live Streaming Liga Inggris: Man City Vs Wolves

Kompas.com - 02/03/2021, 15:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester City akan melakoni laga pekan ke-29 Liga Inggris melawan Wolverhampton Wanderers (Wolves).

Seharusnya Manchester City akan melakoni pertandingan pekan ke-27 pada akhir pekan nanti.

Akan tetapi, pandemi Covid-19 membuat jadwal pertandingan mengalami perubahan dengan enam laga pekan ke-29, termasuk duel Man City vs Wolves dimajukan pada tengah pekan ini.

Laga Man City vs Wolves ini akan dihelat di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Selasa (2/3/2021) malam waktu setempat atau Rabu (3/3/2021) dini hari WIB.

Baca juga: Bukan Man City, Siapa Tim Terbaik Versi Pep Guardiola Saat Ini?

The Citizens, julukan Man City, masih berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan berbekal koleksi 62 poin.

Raheem Sterling dkk berada di puncak klasemen dengan keunggulan 12 angka atas rival sekota mereka, Manchester United yang berada di peringkat kedua.

Menjamu Wolves, Man City saat ini tak terbendung di pentas Liga Inggris dalam 13 pertandingan terakhir.

Dari 13 pertandingan terakhir di Liga Inggris, klub besutan pelatih Pep Guardiola itu selalu memetik kemenangan.

Baca juga: Satu Pemain Manchester City Ini Bikin Pep Guardiola Patah Hati

Man City berpeluang melanjutkan tren kemenangan kala menjamu Wolves.

Sterling dkk layak mengantongi status favorit karena performa impresif mereka. Selain itu, The Citizens unggul rekor pertemuan atas Wolves dalam 10 pertemuan terakhir di semua kompetisi.

The Citizens mampu mengemas tujuh kemenangan berbanding dua milik Wolves. Adapun satu laga lainnya berakhir imbang.

Berikut jadwal dan link live streaming Liga Inggris malam ini:

Rabu, 3 Maret 2021

03.00 WIB - Man City vs Wolves -> link live streaming -> klik di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com