Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taklukkan Everton, Man City Pecahkan Rekor Man United 12 Tahun Silam

Kompas.com - 18/02/2021, 09:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber ESPN


KOMPAS.com - Laju kemenangan Manchester City belum terhenti sejak kalender tahun berganti ke angka 2021.

Terbaru, Manchester City menang saat melakoni laga tandang ke markas Everton di Stadion Goodison Park, Kamis (18/2/2021) dini hari WIB.

Duel yang merupakan laga tunda pekan ke-16 Liga Inggris itu dimenangi Man City dengan skor 3-1.

Tiga gol Man City dicetak Phil Foden, Riyad Mahrez, dan Bernardo Silva. Sementara itu, satu gol balasan Everton dibukukan Richarlison.

Baca juga: Lagi, Man City Menang Tanpa Gol Bomber, Bisa Berakhir seperti Chelsea Versi Mourinho

Kemenangan ini mengantarkan Man City mengukir rekor baru di pentas Premier League atau kompetisi tertinggi Liga Inggris.

Melansir ESPN, Man City sudah memenangi 10 pertandingan beruntun sejak Januari 2021.

Torehan tersebut menjadi kemenangan beruntun terbanyak yang dicapai suatu tim di Liga Inggris pada awal tahun. 

Jumlah itu sekaligus mematahkan rekor berusia 12 tahun yang selama ini dipegang Manchester United.

Manchester United sebelumnya mencatatkan sembilan kemenangan beruntun pada awal tahun 2009.

Sementara itu, jika digabungkan dengan pertandingan di kompetisi lain, Man City total meraih 14 kemenangan beruntun sejak tahun berganti ke 2021.

Baca juga: Kylian Mbappe Ancam Bunuh Jordi Alba di Jalanan, Begini Kronologinya

Selain menyapu bersih 10 laga di Liga Inggris, tim berjulukan The Citizens tersebut juga menang tiga kali di Piala FA dan sekali di Piala Liga Inggris.

Adapun, kemenangan 3-1 atas Everton semakin menguatkan posisi Man City di puncak klasemen.

Manchester City kini mengoleksi 56 poin dari 24 pertandingan. Mereka memperlebar jarak dengan pesaing terdekat mereka, Manchester United, yang menghuni peringkat kedua.

Dengan jumlah pertandingan yang sama, Man United baru mengumpulkan 46 poin. Setan Merah, julukan Man United, tertinggal 10 angka dari Manchester City.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ESPN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com