Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Top Skor Liga Champions - Duo Bocah Ajaib Melejit, Ronaldo dan Messi...

Kompas.com - 18/02/2021, 09:10 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Erling Braut Haaland dan Kylian Mbappe tampil begitu gemilang pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2020-2021.

Terkini, adalah nama Erling Haaland yang kembali memperlihatkan naluri predatornya sebagai striker.

Bocah ajaib berusia 20 tahun itu mencetak dua gol untuk Borussia Dortmund sehingga membawa timnya menang 3-2 atas Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (18/2/2021) dini hari WIB.

Mencetak brace, torehan Haaland kini menjadi delapan gol hingga laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Praktis, namanya berada di puncak top skor Liga Champions mengalahkan pemain-pemain yang lain sementara ini.

Baca juga: Hasil Sevilla Vs Dortmund - Haaland Ukir Rekor dan Bawa Die Borussen Menang

Bukan hanya Haaland saja yang tampil luar biasa dan membawa timnya menang pada leg pertama. Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, juga melakukannya.

Hal tersebut ditunjukkan Mbappe sehari sebelumnya ketika PSG menang telak 4-1 atas Barcelona di Camp Nou.

Wonderkid asal Perancis itu menjadi Man of The Match setelah menyumbangkan hat-trick alias trigol ke gawang tim Catalan.

Torehan ini membuat Mbappe (22 tahun 58 hari) menjadi pemain termuda sepanjang sejarah yang sukses mencetak dua gol atau lebih ke gawang Barca pada fase knockout Liga Champions.

Baca juga: Sevilla Vs Dortmund - Ada Inspirasi Kylian Mbappe di Balik 2 Gol Erling Haaland

Tambahan tiga gol juga membuat Mbappe melejit ke posisi ketiga top skor sementara Liga Champions.

Mbappe kini sejajar dengan bomber lainnya, yakni Alassane Plea (Borussia Moenchengladbach), Ciro Immobile (Lazio), Olivier Giroud (Chelsea).

Di sisi lain, kemonceran Haaland dan Mbappe tak mampu diikuti oleh kedua megabintang dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, pada leg pertama 16 besar UCL pekan ini.

Reaksi penyerang Cristiano Ronaldo (tengah) dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, FC Porto vs Juventus, di Stadion do Dragao, Portugal, 17 Februari 2021. AFP/MIGUEL RIOPA Reaksi penyerang Cristiano Ronaldo (tengah) dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions, FC Porto vs Juventus, di Stadion do Dragao, Portugal, 17 Februari 2021.

Ronaldo melempem setelah gagal mencetak gol ketika Juventus takluk 1-2 dari Porto di Estadio do Dragao dini hari tadi.

Lionel Messi agak lebih baik dari Ronaldo karena mencetak sebiji gol. Akan tetapi, kontribusinya tak cukup karena Barcelona takluk dari PSG.

Baca juga: FC Porto Vs Juventus, Ronaldo Jadi Senjata Si Nyonya Tua Hadapi Sang Naga

Hasil yang diraih CR7 dan Messi pada leg pertama ini membuat nama mereka berada di urutan keempat daftar top skor sementara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com