Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Betis Vs Barcelona - Cetak Gol Perdana, Trincao Selamatkan Muka Blaugrana

Kompas.com - 08/02/2021, 05:01 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Barcelona berhasil memetik kemenangan di markas Real Betis pada laga lanjutan pekan ke-22 LaLiga atau kompetisi teratas Liga Spanyol

Bermain di Stadion Benito Villamarin, Senin (8/2/2021) dini hari WIB, duel Real Betis vs Barcelona berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

Dua gol Real Betis dicetak oleh Juanmi (38') dan Victor Ruiz (75').

Sementara, tiga gol kemenangan Barcelona dicetak Lionel Messi (59'), Victor Ruiz (68' gol bunuh diri) dan Francisco Trincao (87').

Ulasan pertandingan

Barcelona menurunkan trio Antoine Griezmann, Martin Braithwaite, dan Ousmane Dembele di lini depan pada babak pertama. Sementara sang megabintang Lionel Messi berada di bangku cadangan.

Menurunkan trio Griezmann, Braithwaite dan Dembele, Barcelona sudah mengancam Real Betis di menit-menit awal.

Braithwaite yang sudah siap menerima sebuah operan indah untuk masuk ke posisi yang menjanjikan. Akan tetapi pemain bertahan lawan berhasil melakukan intersepsi dengan tepat waktu.

Memasuki menit ke-11, palang pintu Barcelona, Ronald Araujo mengalami cedera dan tidak bisa melanjutkan pertandingan. Frenkie de Jong pun masuk menggantikan Araujo.

Pada menit ke-26, tuan rumah Real Betis nyaris membobol gawang Barcelona lewat Juanmi yang menyambut sebuah crossing dari sisi lapangan.

Namun sayang, sundulan bola Juanmi masih melebar jauh ke samping tiang kiri gawang.

Pada menit ke-38, Real Betis berhasil membuka keunggulan terlebih dulu lewat penyelesaian luar biasa dari Borja Iglesias.

Gol Iglesias tercipta berkat sebuah umpan silang indah dari Emerson. Skor 1-0 untuk keunggulan Real Betis pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tuan rumah Real Betis kembali menebar ancaman. Juanmi sang pencetak gol pertama Real Betis nyaris cetak gol kedua setelah menerima umpan terobosan dari Nabil Fekir.

Namun sayang, sepakannya dari jarak dekat berhasil dimentahkan Ter Stegen.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com