Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Penutupan Bursa Transfer, Arteta Kembali Isyaratkan Beli Bek Kiri

Kompas.com - 01/02/2021, 21:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, kembali mengisyaratkan bahwa timnya berpeluang membeli bek kiri sebelum bursa transfer Januari 2021 resmi ditutup.

Melansir Goal, bursa transfer Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, akan ditutup pada Senin (1/2/2021) pukul 23.00 waktu setempat.

Sejauh ini, Arsenal telah mendatangkan dua pemain pada bursa transfer Januari 2021, yakni Martin Odegaard dan kiper asal Australia, Mathew Ryan.

Arsenal mendatangkan Martin Odegaard dengan status pinjaman dari klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid.

Baca juga: Martin Odegaard Datang, Pemain Belia Arsenal Ini Bisa Dilupakan Arteta

Sementara itu, Mathew Ryan mereka pinjam dari sesama klub peserta Premier League, Brighton & Hove Albion.

Dalam periode bursa transfer Januari 2021, Arteta sempat menyatakan ingin membeli bek kiri untuk menjadi pelapis Kieran Tierney.

Namun, hingga pengujung bursa transfer, rencana itu tak kunjung terwujud.

Arteta kemudian angkat bicara terkait situasi tersebut.

Baca juga: Berita Transfer, Arsenal Temukan Penantang Bernd Leno

Pada konferensi pers jelang laga kontra Wolverhampton Wanderers (Wolves), Arteta kembali mengirim sinyal untuk membeli bek kiri.

Menurutnya, rencana itu masih bisa terwujud sebelum bursa transfer Januari 2021 resmi ditutup.

"Hari terakhir bursa transfer selalu tidak bisa diprediksi sehingga banyak hal bisa terjadi," kata Arteta, Senin (1/2/2021) malam WIB, dikutip dari Goal.

"Itu (mendatangkan bek kiri) masih bisa terjadi, mungkin tidak. Kami sedang mengerjakannya," tutur Arteta.

Baca juga: Bersama Arsenal, Odegaard Bisa Memalukan seperti Suarez

Saat ini, Arsenal kekurangan stok bek kiri setelah kepergian Sead Kolasinac ke salah satu klub peserta Bundesliga, Schalke 04, pada awal Januari 2021.

Oleh karena itu, Arsenal dilaporkan menaruh ketertarikan terhadap bek kiri Southampton, Ryan Bertrand.

Adapun masa bakti Ryan Bertrand bersama Southampton masih tersisa enam bulan, tetapi sang pemain disebut telah menunda perpanjangan kontrak dengan klub.

Selain itu, Arsenal juga dikaitkan dengan Patrick van Aanholt yang kini bermain untuk Crystal Palace.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com