Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya, Arsenal dan Mesut Oezil Sepakat untuk Putus Kontrak

Kompas.com - 16/01/2021, 18:49 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Masa depan Mesut Oezil akhirnya menemukan titik terang. The Athletic melaporkan kalau Arsenal dan Mesut Oezil telah mencapai kesepakatan pemutusan kontrak kerja.

Kabar kesepahaman antara Arsenal dan Mesut Oezil pada Sabtu (16/1/2021) ini membuat jalan sang playmaker berusia 32 tahun ke klub Liga Turki, Fenerbahce, menjadi lancar.

Mesut Oezil telah dikabarkan menyetujui kesepakatan kontrak selama tiga setengah tahun dengan kubu Sukru Saracoglu.

Para direktur dan chairman Fenerbahce sendiri dikabarkan terbang ke London pada awal bulan ini untuk menuntaskan negosiasi bersama pemilik 92 caps bagi timnas Jerman tersebut.

Baca juga: Oezil Pilih Pensiun daripada Main di Tottenham, Begini Respons Mourinho

Mesut Oezil sejatinya masih akan menerima sekitar 7 juta pound dari sekarang hingga kontraknya di Arsenal berakhir pada 30 Juni nanti.

Mesut Oezil memiliki kontrak sebesar 350.000 pound per pekan, tertinggi sepanjang sejarah Arsenal.

Namun, ia telah dibekukan dari tim dan tak masuk skuad Arsenal untuk Premier League dan Liga Europa pada paruh pertama musim ini.

The Athletic mengutarakan Mesut Oezil hanya diberitahu soal ini sesaat sebelum jendela transfer musim panas tutup pada 5 Oktober sehingga ia tak punya waktu untuk mencari tim lain.

Mesut Oezil terakhir memperkuat Arsenal pada 7 Maret 2020.

Kini, kedua kubu dikabarkan telah menemui kata sepakat untuk memutus kontrak sang pemain.

Baca juga: Sebut Klub Impian, Mesut Oezil Mantap Tinggalkan Arsenal?

Fenerbahce memang menjadi menjadi salah satu tujuan utama Mesut Oezil setelah ia meninggalkan Arsenal.

Selain ke Turki, Oezil juga sempat mengutarakan pada sesi tanya jawab dengan para fans bahwa ia ingin mencoba peruntungan ke Amerika Serikat.

Oezil sendiri merupakan fans Fenerbahce sewaktu kecil dan pernah menggambarkan kubu Istanbul tersebut sebagai "Real Madrid-nya Turki".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Jadwal Indonesia Open 2024, Merah Putih Amankan Dua Tiket 16 Besar

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Tim Terbaik Liga Champions: Real Madrid dan Dortmund Sumbang Nama Terbanyak

Liga Champions
Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Viktor Axelsen Mundur dari Indonesia Open 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com