Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persaingan Liga Inggris Memanas, MU Tambah Kekuatan di Staf Kepelatihan

Kompas.com - 04/01/2021, 22:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Man United

KOMPAS.com - Manchester United menambah kekuatan saat persaingan di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2020-2021, semakin memanas.

Namun, Man United bukan menambah kekuatan lewat pemain baru, melainkan mempromosikan salah satu pelatih akademi ke skuad utama.

Pelatih yang dimaksud juga bukan nama baru bagi Man United maupun kancah persepakbolaan Negeri Tiga Singa. Dia adalah Darren Fletcher.

Selama aktif pemain, Darren Fletcher menghabiskan 15 tahun dengan catatan 342 penampilan bersama skuad utama Man United, sejak 2001 hingga 2015.

Baca juga: Legenda Liverpool Sebut Man United sebagai Rival Utama Perebutan Gelar

Fletcher mengukir 24 gol dan 29 assist dari total penampilannya tersebut.

Bersama Man United, dia juga mencipi berbagai gelar bergengsi, dari juara Liga Inggris, Liga Champions, hingga Piala Dunia Klub.

Setelah 15 tahun berkarier di Man United, Fletcher sempat bermain untuk West Bromwich Albion (2015-2017) dan Stoke City (2017-2019).

Dia kemudian memutuskan pensiun pada Januari 2020 setelah enam bulan berstatus tanpa klub.

Baca juga: Solskjaer Siap Tendang 4 Pemain Man United Termasuk Lingard

Seusai menyudahi karier sebagai pemain, Fletcher mendapat kesempatan melatih akademi U16 Man United sejak Oktober 2020.

Akan tetapi, belum genap satu tahun mengabdi di sektor akademi, Fletcher kini naik kelas menjadi bagian dari staf pelatih tim utama.

Kepastian itu diketahui berdasarkan pengumuman pada laman resmi Man United, Senin (4/1/2021) malam WIB.

"Manchester United dengan senang hati mengumumkan bahwa Darren Fletcher akan bergabung dengan staf pelatih tim utama," demikian pernyataan klub.

Baca juga: Man United Tempel Liverpool di Puncak, Solskjaer Kalem

Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih kepala Man United mengatakan bahwa kehadiran Fletcher bisa berdampak baik.

"Darren memiliki DNA United yang mengalir di nadinya dan dia tahu persis apa yang diperlukan untuk menjadi pemain Manchester United," kata Solskjaer, dikutip dari laman resmi klub.

"Dia sedang memulai karier kepelatihannya, dan pengalamannya baik di dalam maupun luar lapangan, mentalitas juara, komitmen, serta kerja kerasnya akan menjadi suntikan bagus untuk staf," ujar Solskjaer.

Halaman:
Sumber Man United
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com