Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris - Bekuk Leeds, Tottenham Kembali ke Papan Atas

Kompas.com - 02/01/2021, 21:36 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur kembali meramaikan persaingan papan atas kompetisi tertinggi Liga Inggris, Premier League, usai meraih kemenangan 3-0 atas Leeds United pada Sabtu (2/1/2021) malam WIB.

Gol skuad arahan pelatih Jose Mourinho itu dibuat oleh penyerang Harry Kane, Son Heung-min, serta sumbangan dari bek Toby Alderweireld di babak kedua.

Kemenangan ini bisa menjadi obat kekecewaan bagi Mourinho, yang sebelumnya mengeluhkan penangguhan pertandingan timnya melawan Fulham yang seharusnya berlangsung pada 30 Desember lalu.

Baca juga: HT Tottenham Vs Leeds, Kane dan Son Bawa Tottenham Unggul

Tambahan tiga angka dari kemenangan di kandang sendiri, membuat Tottenham mengoleksi 29 poin dari 16 pertandingan dan sementara menempati posisi ketiga di klasemen sementara Premier League.

Hasil tersebut juga memutus rentetan empat laga tanpa kemenangan Tottenham saat tampil di pentas liga, yang terjadi sejak pertengahan Desember lalu.

Duet penyerang Kane dan Son tampil sebagai motor kemenangan timnya, melalui gol yang mereka ciptakan pada babak pertama.

Kombinasi apik kedua bintang lini serang Tottenham tersebut kembali terlihat dalam proses terjadinya gol kedua laga ini yang diciptakan Son pada menit ke-43 pertandingan.

Bola matang hasil sodoran Kane diselesaikan melalui tendangan setengah voli oleh Son untuk memperdaya kiper Leeds, Illan Meslier.

Gol itu menjadi buah kerja sama ke-13 dari duet penyerang Spurs tersebut di Premier League musim ini, menyamai capaian Chris Sutton dan Alan Shearer untuk Blackburn Rovers pada musim 1994-1995.

Khusus untuk Son, keberhasilan membobol gawang Leeds membuatnya sudah menorehkan 100 gol untuk klub asal London Utara tersebut di berbagai ajang kompetitif sejak melakukan debut pada September 2015.

Tottenham harus mengakhiri laga dengan 10 orang pemain, setelah bek kanan Matt Doherty menerima kartu kuning kedua dari wasit pada menit tambahan di pengujung babak kedua.

Doherty diusir dari lapangan usai melakukan tekel keras terhadap gelandang serang Leeds, Pablo Hernandez, beberapa saat sebelum laga berakhir.

Baca juga: Tottenham Vs Leeds, Harry Kane Incar Mangsa Ke-30

Berdasarkan statistik yang dirangkum KOMPAS.com dari laman resmi Premier League, Tottenham sukses mengoptimalkan peluang ke gawang lawan meski kalah dalam penguasaan bola.

Sebanyak tujuh dari 20 kali upaya tendangan Tottenham mengarah tepat ke gawang Leeds, yang menghasilkan tiga gol dalam laga kali ini.

Di sisi lain, mereka hanya mencatatkan sekitar 36 persen penguasaan bola sepanjang pertandingan, berbanding capaian 64 persen milik Leeds dalam duel kali ini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com