Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pemain Ini Masih Jadi Andalan Klub meski Usia Sudah 35 Tahun ke Atas

Kompas.com - 28/12/2020, 06:05 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada lima pemain yang masih menjadi andalan klubnya meski usianya terbilang tak muda lagi, yakni di atas 35 tahun. Siapa saja mereka?

Bagi sebagian pesepak bola ketika usia sudah memasuki 30-an, mayoritas performa mereka menurun dan tak jarang menjadi andalan klubnya lagi.

Akan tetapi, masih ada lima pemain yang saat ini sudah berusia 35 tahun ke atas dan terbukti masih menjadi pemain penting di klub, bahkan mereka masih mampu memberi penampilan terbaiknya di lapangan.

Melansir Marca, Sabtu (26/12/2020), ada lima pemain usia 35 tahun ke atas yang masih menjadi pilar penting di klubnya:

Baca juga: Cerita Cristiano Ronaldo Pernah Coba Jajal Tinju dan Manfaatnya

1. Cristiano Ronaldo (35 tahun) - Juventus

Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Cagliari, Minggu (22/11/2020) dini hari WIB.AFP/MIGUEL MEDINA Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Cagliari, Minggu (22/11/2020) dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo masih menjadi pemain gaek terbaik yang ada di dunia saat ini.

Meski sudah memasuki usia senja, Cristiano Ronaldo masih membuktikan diri bisa bermain bersama Juventus di Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Ia masih mampu bermain di kompetisi level tertinggi. Sejumlah rekor juga masih sanggup dipecahkannya.

Cristiano Ronaldo yang bergabung dengan Juventus pada 2018 sejauh ini telah membukukan 81 gol plus 19 assists dari 103 penampilan lintas kompetisi. CR7 pun masuk dalam buku sejarah klub berjulukan Si Nyonya Tua tersebut.

Dalam sejarah Juventus, hanya ada dua pemain yang berhasil mencetak gol lebih banyak dari Ronaldo setelah 100 pertandingan, yaitu Omar Sivori (84 gol) dan Felice Borel (80).

2. Zlatan Ibrahimovic (39) - AC Milan

Ekspresi striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic usai memenangi laga Derby della Mdonnina kontra Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (17/10/2020) malam WIB. AFP/MIGUEL MEDINA Ekspresi striker AC Milan Zlatan Ibrahimovic usai memenangi laga Derby della Mdonnina kontra Inter Milan di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (17/10/2020) malam WIB.

Siapa yang tidak kenal dengan pemain satu ini dalam dunia sepak bola. Ucapan kontroversial yang khas dan kemampuan mencetak gol luar biasa membuat Ibrahimovic disebut sebagai salah satu penyerang terbaik pada generasinya.

Pada usianya yang sudah mencapai 39 tahun, Ibrahimovic masih belum kehilangan ketajaman di depan gawang lawan.

Pada periode awal musim 2020-2021, nama Zlatan Ibrahimovic muncul sebagai pencetak gol nomor satu AC Milan.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Mengaku Lebih Suka Nonton Tinju dan UFC ketimbang Sepak Bola

Sejauh ini, Ibrahimovic telah membukukan 10 gol dari enam penampilan di pentas Serie A, kompetisi teratas Liga Italia. Total, Ibra telah mengoleksi 11 gol dari 10 pertandingan di semua kompetisi bersama Milan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com