Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Insiden Rasial Liga Champions, Reaksi Demba Ba dan Kolega Tuai Pujian

Kompas.com - 09/12/2020, 15:20 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber L'Equipe

KOMPAS.com - Insiden berbau rasialisme menunda laga penyisihan grup Liga Champions antara Paris Saint-Germain (PSG) vs Istanbul Basaksehir, pada Selasa (8/12/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Kejadian ini mengundang komentar Menteri Olahraga Prancis, Roxana Maracineanu, yang memuji aksi serta solidaritas para pemain dan staf kedua klub dalam merespons insiden tersebut.

"Malam ini semua atlet membuat keputusan bersejarah dalam menanggapi perilaku yang menurut mereka tidak dapat diterima," kata Maracineanu seperti dikutip Kompas.com dari L'Equipe.

"Terlepas dari hasil investigasi atas kejadian ini, saya hanya bisa menyanjung simbolisme dan solidaritas kuat seluruh pihak dalam kejadian ini,"

Baca juga: Sikap UEFA soal Dugaan Tindak Rasialisme yang Buat Demba Ba sampai Bentak Wasit

Maracineanu merupakan Menteri Perancis dengan latar belakang keturunan Rumania, negara asal perangkat pertandingan PSG vs Istanbul Basaksehir, Sebastian Coltescu.

Coltescu disebut mengeluarkan kata "negro" untuk menyebut figur asisten pelatih Istanbul Basaksehir, Pierre Webo, di pinggir lapangan kepada wasit utama, Ovidiu Hategan.

Ucapan tersebut mengundang reaksi keras semua pemain dan ofisial kedua tim, yang akhirnya kompak untuk memboikot jalannya pertandingan keenam Grup H Liga Champions di Stadion Parc des Princes itu.

Salah satu pemain yang bereaksi paling keras dalam insiden tersebut adalah penyerang Istanbul Basaksehir, Demba Ba.

Ba mempertanyakan ucapan bernada rasial dari Coltescu langsung ke hadapan Hategan, dengan gestur agresif tak lama setelah insiden berawal. Ia juga mengawali aksi boikot seluruh pemain Istanbul Basaksehir dan diikuti oleh skuad PSG.

Baca juga: Laga PSG Vs Istanbul Dihentikan Usai Wasit Ucapkan Kata Rasial sampai Demba Ba Marah Besar

Sisa menit pertandingan yang tertunda sedianya akan dilanjutkan pada Rabu (9/12/2020) malam waktu setempat. Asosiasi Sepakbola Eropa (UEFA) menyebut akan mengganti seluruh perangkat pertandingan dalam laga lanjutan nanti.

"UEFA menyadari adanya insiden dalam pertandingan Liga Champion antara PSG melawan Istanbul Basaksehir dan akan melakukan investigasi menyeluruh," tulis UEFA dalam pernyataan resminya.

"Rasialisme dan diskrimnasi dalam segala bentuk tidak akan mendapat tempat dalam olahraga sepakbola."

Hasil pertandingan pamungkas penyisihan grup itu menentukan nasib PSG dalam ajang Liga Champions musim ini.

PSG membutuhkan setidaknya hasil imbang untuk dapat menemani wakil lain grup H, RB Leipzig, menuju babak 16 besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber L'Equipe
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Anthony Engelen Siap Tarung di HSS Series 5 dengan 10 Jahitan di Kaki

Olahraga
Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Championship Series Liga 1, Persib Pantang Bergantung Hasil Tim Lain

Liga Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Qatar di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Hasil Persebaya Vs Dewa United 0-3, Bajul Ijo Dijebol Mantan

Liga Indonesia
Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com