Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beto Goncalves bagi Tips Sukses Berkarier Bola di Negeri Orang

Kompas.com - 07/12/2020, 12:38 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BATU, KOMPAS.com - Alberto Goncalves tidak hanya dikenal sebagai penyerang tajam, tetapi juga salah satu wajah kesuksesan pemain asing yang bermain di Indonesia.

Datang ke Indonesia pada 2007 silam, dia tercatat sudah 13 tahun meramaikan sepak bola Indonesia. 

Tak banyak pemain yang bisa bertahan sepertinya, apalagi bisa lebih dari satu dekade, bahkan berpotensi menjadi legenda.

Pemain yang biasa dipanggil Beto itu pun membagikan tips agar bisa sukses di negeri orang. 

Dia mengatakan, tips pertama adalah menemukan negara yang cocok. Berdasarkan pengalaman, dia mengakui menemukan tempat berkarier seperti mencari jodoh.

Baca juga: Jalan Bagus Kahfi Berkarier di Eropa Kembali Terbuka...

"Saya dulu pernah bermain di Suriname, tetapi satu musim saya pergi. Lalu, saya ke Spanyol ke Liga 3, enam bulan saja saya langsung kembali ke Brasil. Terus saya di Indonesia sudah 15 tahun, jadi saya cocok di Indonesia," kata pemain yang memiliki lisensi C AFC itu.

"Prestasi saya bagus dan kepercayaan diri saya naik waktu datang ke Indonesia," katanya.

Akan tetapi, untuk menemukan kecocokan tersebut pemain tidak boleh menunggu. Justru pemain sendiri yang harus mengejar dengan kerja keras, dedikasi, dan pengorbanan.

"Setiap awal musim saya menargetkan 20 gol, beberapa kali saya memang menarget untuk menjadi top skor. Jadi, itu yang membuat saya cocok dan setiap tahun saya punya tujuan, itu motivasi saya bisa bertahan lama," tutur pemain Sriwijaya FC itu.

Pemain naturalisasi Madura united, Alberto Goncalves.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain naturalisasi Madura united, Alberto Goncalves.

Tahap selanjutnya adalah menjaga eksistensi. Caranya dengan terus menjaga kualitas tetap terjaga.

Menjaga eksistensi menjadi poin krusial karena banyak pemain yang terlena pada awal sehingga merosot di akhir.

Padahal, karier sepakbola bukan soal impresi saja, melainkan juga bagaimana pemain bisa memenuhi kebutuhan klub.

Baca juga: Doa dan Tekad Beto Mengantar Sriwijaya FC Kembali ke Liga 1

"Meskipun ingin bertahan lama, tetapi kalau kemampuan sudah tidak ada, kualitas turun, pasti dibuang oleh tim. Tim lain pun tentu tidak mau. Akhirnya terpaksa pulang kalau sudah demikian," katanya.

"Rekan-rekan saya banyak yang tidak mau pulang ke Brasil, mereka ingin seperti saya. Namun, ketika karier mereka mulai bagus, performa mereka terus turun dan turun. Akhirnya tidak ada tim yang mau dan terpaksa pulang ke Brasil," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com