Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Almarhum Ricky Yacobi Sempat Diberi Oksigen di Lapangan

Kompas.com - 21/11/2020, 14:38 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Almarhum Ricky Yacobi sempat diberi oksigen dan pertolongan pertama sesaat setelah ia mengalami serangan jantung di Lapangan A, Senayan, pada Sabtu (21/11/2020) pagi.

Hal tersebut diungkapkan Vennard Hutabarat, mantan pemain Persija dan kapten Timnas Futsal Indonesia yang bermain satu tim bersama Ricky Yacobi sebelum tragedi menimpa.

Vennard mengungkapkan urutan kejadian yang menimpa mantan striker unggulan Arseto Solo dan timnas Indonesia tersebut.

Ia mengutarakan bahwa dirinya dan Ricky bermain satu tim di ajang Trofeo Medan Selection tersebut.

"Kami bermain bermain satu tim, mulai pertandingan jam 08:30. Sebelum main tidak ada tanda-tanda," ujarnya kepada KOMPAS.com.

Baca juga: Legenda Timnas Indonesia Ricky Yacob Meninggal Dunia

"Pertandingan baru berjalan 15 menit dan beliau mencetak gol, ia lalu memeluk saya dan kemudian melakukan sujud. Dikira teman-teman ingin melakukan selebrasi gol," ujar Vennard.

"Namun, raut mukanya sudah berbeda. Saya melihat matanya sudah kosong. Saya balik badannya langsung, ada yang memberikan nafas buatan dan dia sempat balik lagi."

"Ia lalu dilarikan ke Mintoharjo tetapi begitu sampai sudah dinyatakan meninggal. Kemungkinan besar meninggal di lapangan."

Vennard pun mengatakan bahwa sebenarnya sudah ada penanganan pertama dari seorang dokter di lapangan.

"Kebetulan ada salah satu anggota tim yang merupakan dokter. Sudah diberi oksigen. Lalu datang tim medis dari lapangan sebelah yang juga memberikan bantuan," tuturnya.

Vennard mengutarakan memang tidak ada tandu untuk membawa pria berusia 57 tahun itu keluar lapangan dengan foto-foto yang banyak beredar menunjukkan bahwa ia digotong oleh rekan-rekannya.

Baca juga: Kronologi Meninggalnya Ricky Yacobi: Cetak Gol Terakhir, lalu Terjatuh Tak Sadarkan Diri...

"Tandu tidak ada. Pertolongan pertama ada tetapi hanya untuk cedera yang lazim di sepak bola, obat merah, perban, dll," ujar Vennard lagi.

Vennard mengatakan bahwa dirinya sudah beberapa waktu ini bermain bersama Ricky Yacobi.

Namun, ia sudah lama mengenal sang legenda pemenang medali emas SEA Games 1987 itu karena keterlibatan di Indonesia Football Ambassador dan di Specs juga.

Vennard pun mengutarakan salah satu hal yang ia duga sebagai penyebab kepergian legenda timnas sepak bola tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com