Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kai Havertz Positif Covid-19, Lampard Ungkap Kondisi Sang Gelandang

Kompas.com - 05/11/2020, 12:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengungkap kondisi terkini gelandang serangnya, Kai Havertz, yang terjangkit virus corona (Covid-19).

Kai Havertz menjadi salah satu pemain yang absen saat Chelsea berjumpa Rennes pada matchday 3 Grup E Liga Champions 2020-2021, Kamis (5/11/2020) dini hari WIB.

Kai Havertz absen dalam laga yang dimenangi Chelsea dengan skor 3-0 itu karena positif Covid-19 pada tes terakhir yang dijalani oleh klub.

Terkait hal itu, Lampard pun mengungkapkan bagaimana kondisi Havertz setelah dinyatakan terpapar Covid-19.

Baca juga: Pengakuan Kai Havertz: Liga Inggris Sulit dan Melelahkan

Lampard mengatakan Havertz sedikit kecewa karena tidak bisa memperkuat Chelsea saat menghadapi Rennes.

"Saya sudah berbicara dengan Kai Havertz beberapa kali. Dia sangat kecewa karena hanya ingin bermain," tutur Lampard.

"Gejalanya sedikit meningkat hari ini, tetapi dia baik-baik saja, dan kecewa karena harus absen," ucapnya.

"Itu hanya salah satu dari sekian lainnya, tetapi semoga karantina akan membantu," kata Lampard.

Selain itu, pelatih asal Inggris itu pun menyatakan Kai Havertz adalah satu-satunya pemain The Blues yang terbukti positif Covid-19 pada tes terakhir.

Baca juga: Kai Havertz Mulai Temukan Iramanya di Chelsea

Lampard mengungkapkan hal tersebut beberapa saat sebelum pertandingan melawan Rennes dimulai.

Setelah Havertz positif Covid-19, Chelsea pun melakukan tes lagi kepada seluruh anggota skuadnya.

Menurut penuturan Lampard, pada tes terakhir, tidak ada satu pun pemainnya yang terbukti positif Covid-19 selain Havertz.

"Kai Havertz terbukti positif pada tes yang dilakukan UEFA pada hari Senin, jadi kami menguji pemain lainnya kemarin," ujar Lampard seperti dikutip BolaSport.com dari BT Sport.

"Hasilnya, semua orang terbukti negatif dan itu adalah pertanda baik untuk kami," kata Lampard. (Adi Nugroho)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com