Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ukraina Vs Spanyol, Selalu Salahkan De Gea adalah Kebiasaan Buruk

Kompas.com - 14/10/2020, 07:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, tidak terima David De Gea kembali disalahkan atas kekalahan tim.

Hal itu diungkapkan Enrique setelah Spanyol kalah tipis 0-1 saat bertandang ke markas Ukraina, Stadion NSK Olympiyskiy, Selasa (13/10/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Ukraina vs Spanyol merupakan laga keempat UEFA Nations League Grup A4.

Ukraina asuhan Andriy Shevchenko sukses mengalahkan Spanyol berkat gol semata wayang Viktor Tsigankov pada menit ke-76.

Menerima umpan Andriy Yarmolenko, Tsigankov lolos dari jebakan offside dan berhasil menaklukkan De Gea dengan tembakan kaki kanan.

Baca juga: Hasil UEFA Nations League - Jerman Imbang, Spanyol Tumbang

Hasil laga ini membuat Ukraina mengakhiri tren buruk tidak pernah menang pada tujuh pertemuan terakhir melawan Spanyol.

Secara statistik, Spanyol sebenarnya tampil sangat mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 70 persen dan berhasil melepaskan delapan tembakan tepat sasaran.

Di sisi lain, Ukraina bermain lebih efektif karena berhasil mencetak satu gol dari dua percobaan tembakan.

Menanggapi kekalahan kali ini, Luis Enrique tidak mau menyalahkan David De Gea.

Luis Enrique menilai Spanyol kalah bukan karena kesalahan David De Gea melainkan kegagalan memaksimalkan peluang.

"Anda bisa mencari alasan lain dari kekalahan ini. Namun, selalu menyalahkan David De Gea adalah kebiasaan buruk," kata Enrique dikutip dari situs Goal.

"Jika kalian (reporter) menyalahkan De Gea untuk pertandingan kali ini, kami akan meninggalkan tempat ini dan segera mengakhiri sesi wawancara," tutur Enrique menambahkan.

"Kami berhasil menciptakan banyak peluang. Namun, pada akhirnya kami menjadi panik karena gagal mencetak gol. Saya sudah pernah mengalami pertandingan seperti ini sebelumnya," ucap Enrique menambahkan.

Baca juga: Carragher Memprediksi De Gea dan Henderson Akan Dijual Man United

Lebih lanjut, Enrique menilai Ukraina pantas menang karena bermain sabar dan sangat disiplin.

Meskipun kalah, Enrique tidak kecewa karena para pemain Spanyol menunjukkan sikap pantang menyerah sepanjang pertandingan.

Halaman:
Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com