Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Transfer, Alessandro Florenzi Selangkah Lagi Gabung PSG

Kompas.com - 11/09/2020, 16:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Berita transfer datang dari klub Liga Perancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Klub berjulukan Les Parisiens itu dikabarkan selangkah lagi mendapatkan pemain AS Roma, Alessandro Florenzi.

Menurut laporan dari Goal, Florenzi telah mencapai kata sepakat dengan PSG dan akan segera menjalani tes medis pada minggu ini.

Laporan tersebut, belum menjelaskan berapa uang yang bakal dikeluarkan PSG untuk memboyong pemain berusia 29 tahun itu.

Baca juga: Lens Tumbangkan PSG, Belajar dari Pemain Positif Covid-19

Kedatangan Florenzi ke PSG yang semakin dekat pun disambut baik oleh sang juru taktik Les Parisiens, Thomas Tuchel.

Tuchel mengaku optimis bahwa Florenzi bakal segera menjadi anak asuhnya.

"Saya optimis atas penandatanganan Alessandro Florenzi dari AS Roma," kata Tuchel, seperti dilansir BolaSport.com dari Twitter Fabrizio Romano (@FabrizioRomano).

Adapun Florenzi baru balik dari masa pinjamannya di Valencia.

Baca juga: Berita Transfer, AS Roma Resmi Permanenkan Henrikh Mkhitaryan

Selama setengah musim masa peminjamannya di Valencia, Florenzi telah tampil 14 kali di semua kompetisi.

Sementara di AS Roma, Florenzi sudah berseragam klub berjulukan Serigala Ibu Kota Roma itu sejak 2 Juni 2012.

Florenzi tercatat tampil dalam 280 pertandingan lintas kompetisi dan sukses mencetak 28 gol serta 32 assist. (Raka Kisdiyatma Galih)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com