Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shin Tae-yong Panggil Pemain Timnas, PSSI Upayakan TC di Korea Selatan

Kompas.com - 22/07/2020, 07:15 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber PSSI

JAKARTA, KOMPAS.com - PSSI sedang mengupayakan memindahkan lokasi pemusatan latihan (TC) timnas senior dan U19 dari Jakarta ke Korea Selatan.

Upaya itu dilakukan PSSI seusai pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah memanggil nama-nama pemain yang akan mengikuti pemusatan latihan.

Dikutip dari situs resmi PSSI, Shin Tae-yong telah memanggil 29 pemain senior dan 46 penggawa timnas U19, Selasa (21/7/2020).

Pada hari yang sama, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan dan jajaran mengunjungi Kedutaan Besar Korea Selatan di Jakarta.

Kunjungan itu bertujuan untuk mengetahui kemungkinan timnas senior dan U19 Indonesia melakukan pemusatan latihan di Korea Selatan.

Baca juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk TC di Jakarta

"Kami disambut baik oleh Kedubes Korea Selatan. Selain pemusatan latihan, kami juga membicarakan tentang sosok Shin Tae-yong yang berasal dari Korea Selatan," kata Mochamad Iriawan dikutip dari situs resmi PSSI.

"Pertemuan ini tentu kami syukuri. Saya berharap pertemuan ini bisa membuat timnas Indonesia tidak mengalami kesulitan jika harus terbang ke Korsel," ujar Mochamad Iriawan menambahkan.

Pelaksana Tugas Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, Jeon Joyoung, memastikan akan membantu timnas Indonesia jika ingin melakukan TC di negaranya.

Jeon Joyoung menilai kemungkinan itu ada meskipun saat ini Korea Selatan juga menghadapi pandemi virus corona sama seperti Indonesia.

Baca juga: Bagus Kahfi Tidak Dipanggil Shin Tae-yong, Begini Kondisi Terbarunya

"Kami akan mendukung dan membantu penuh semua kegiatan pemusatan latihan timnas Indonesia dari mulai keberangkatan samapi saat tiba di Korea Selatan," kata Jeon Joyoung.

"'Bicarakan kembali dengan Shin Tae-yong mengenai kondisi di sana (Korsel). Saya juga akan memantau kondisi di Korsel agar dukungan terus terjaga bagi timnas Indonesia," ujar Jeon Joyoung.

Rencana pemusatan latihan di Korea Selatan merupakan permintaan langsung dari Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong sebelumnya pernah menyebut pemusatan latihan di Korea Selatan akan sangat membantu perkembangan timnas Indonesia.

Baca juga: Ada Elkan Baggot dari Ipswich Town di Daftar 46 Pemain TC Timnas U19

Pasalnya, timnas Indonesia bisa mendapatkan fasilitas yang lebih baik dan tentu saja lawan uji coba berkualitas.

Shin Tae-yong yang kini masih berada di Korea Selatan direncakan tiba di Indonesia pada Rabu (22/7/2020) malam WIB.

Halaman:
Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com