Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roma Vs Inter, Ditanya Peluang Finis 4 Besar, Begini Respons Fonseca

Kompas.com - 19/07/2020, 22:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih AS Roma Paulo Fonseca ditanya tentang peluang finis di empat besar klasemen akhir Serie A musim ini.

Sang juru taktik klub berjuluk Giallorossi itu menegaskan bahwa ia hanya akan fokus laga melawan Inter Milan pada pekan ke-34 Serie A atau kompetisi tertinggi Liga Italia.

"Ini akan sangat sulit untuk finis di empat besar, kami harus jujur," tutur Paulo Fonseca pada sesi konferensi pers, Sabtu (18/7/2020), dikutip dari laman resmi AS Roma.

"Bagi saya, yang utama adalah pertandingan melawan Inter," ucap Fonseca.

Baca juga: AS Roma Vs Inter Milan, Laga Sulit bagi Serigala Ibu Kota...

"Kami tidak bisa memikirkan apa pun di luar itu, yang terpenting sekarang laga melawan Inter," katanya.

AS Roma saat ini berada di peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia dengan mengumpulkan 57 poin.

Giallorossi terpaut 12 angka dari Lazio yang berada di peringkat keempat.

Selain itu, Serigala Ibu Kota juga hanya unggul satu angka dari AC Milan yang duduk di posisi keenam.

Baca juga: Fakta Menarik Jelang Laga Roma Vs Inter, Ada Rekor Nerazzurri

Adapun Inter Milan berada di peringkat kedua dengan mengumpulkan 71 poin sama dengan Atalanta yang berada di peringkat ketiga.

Namun, Nerazzurri, julukan Inter Milan, masih defisit satu pertandingan.

Pada laga kali ini, Chris Smalling kembali masuk dalam daftar pemain yang dipanggil Paulo Fonseca, setelah beberapa waktu absen karena cedera yang dideritanya.

Adapun duel Roma vs Inter ini akan berlangsung di Stadion Olimpico, Minggu (19/7/2020) waktu setempat atau Senin (20/7/2020) dini hari pukul 02.45 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com