Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Dianggap Tak Fokus Lawan Man City, Juergen Klopp Marah

Kompas.com - 03/07/2020, 16:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Daily Mail

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, kesal dengan pertanyaan wartawan setelah kekalahan timnya dari Manchester City, Jumat (3/7/2020) dini hari WIB.

Liverpool kalah telak 0-4 dari Manchester City di pertandingan Liga Inggris pekan ke-32 yang berlangsung di Stadion Etihad.

Tiga dari empat gol dibukukan oleh Kevin De Bruyne (25'-penalti), Raheem Sterling (35'), dan Phil Foden (45').

Adapun satu gol lainnya merupakan gol bunuh diri Alex Oxlade-Chamberlain (66').

Hasil ini merupakan kekalahan pertama Liverpool setelah mereka memastikan gelar juara Liga Inggris pada beberapa waktu lalu.

Total Liverpool sudah 2 kali menelan kekalahan dalam gelaran Liga Inggris musim 2019-2020.

Baca juga: Pep Guardiola: Para Pemain Liverpool Terlalu Banyak Minum Bir

Klopp sempat tersulut emosi ketika wartawan media olahraga Inggris, Sky Sports, meragukan konsentrasi timnya saat melawan Manchester City.

Dia kesal karena terus ditanya soal fokus para pemainnya dan seolah-olah Liverpool tampil ogah-ogahan karena sudah mengunci gelar Liga Inggris.

"Jika Anda ingin membuat cerita ini seolah-olah kami tidak fokus dalam permainan, lakukan saja," ujar Juergen Klopp kepada wartawan Sky Sports.

"Ini kedua kalinya Anda menanyakan hal itu. Saya suka dengan sikap para pemain. Saya sudah mengatakannya dan saya pikir itu sangat jelas," tegas Klopp.

Juergen Klopp juga tak lupa mengapresiasi penampilan Manchester City.

Diungkapkan Klopp, timnya tetap tampil fokus saat melawan pasukan Pep Guardiola meski sudah menjuari Liga Inggris musim ini.

Baca juga: Kicauan Sterling Usai Man City Hajar Liverpool 4 Gol Tanpa Balas

Namun, pelatih asal Jerman itu mengakui bahwa Raheem Sterling dkk lebih pintar memanfaatkan peluang daripada timnya.

"Kami terlalu kaku dan dalam beberapa situasi mereka bermain lebih cepat daripada kami," kata Juergen Klopp.

"Mereka memanfaatkan peluang dengan bagus, sedangkan kami tidak melakukannya. Padahal, kami punya peluang dan momentum untuk mencetak gol," tuturnya.

"Man City luar biasa. Mereka tidak memainkan permainan yang buruk bahkan ketika mereka kalah. Jika ada tim di dunia yang bisa mengalahkan kami seperti ini, itu mungkin Man City."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com