Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Espanyol Vs Real Madrid, Zidane Turut Prihatin atas Pemecatan Abelardo Fernandez

Kompas.com - 28/06/2020, 11:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sang juru taktik Real Madrid, Zinedine Zidane, turut berkomentar tentang pemecatan Abelardo Fernandez dari kursi kepelatihan Espanyol.

Abelardo Fernandez baru saja dipecat dari kursi kepelatihan Espanyol pada Sabtu (27/6/2020) malam WIB.

Ia di pecat jelang laga Espanyol kontra Real Madrid pada jornada ke-32 La Liga - kasta tertinggi Liga Spanyol.

Pemecatan pelatih berusia 50 tahun itu disebabkan merosotnya performa Espanyol musim ini.

Padahal, Abelardo yang baru saja menjabat sebagai pelatih pada Desember 2019, diharapkan mampu membawa Espanyol tampil lebih baik pemecatan pelatih sebelumnya, Pablo Machin.

Baca juga: Espanyol Vs Real Madrid, Luka Modric dan Ferland Mendy Absen

Namun, ternyata Abelardo tidak mampu membawa Espanyol menampilkan performa terbaiknya.

Mengenai pemecatan Abelardo, sang entrenador Real Madrid, Zinedine Zidane angkat bicara.

Pelatih berkebangsaan Perancis itu turut bersimpati kepada Abelardo yang dipecat dari pekerjaannya.

"Saya tidak punya komentar apa pun," tutur Zidane dikutip dari laman resmi Real Madrid, Sabtu (27/8/2020).

"Itu adalah keputusan klub dan satu-satunya yang dapat saya katakan adalah bahwa saya merasa turut sedih dengan hal itu," ujar Zidane menambahkan.

"Ini merupakan momentum yang sangat sulit dan saya turut sedih mendengar hal itu." kata dia lagi.

Adapun duel Espanyol vs Real Madrid ini akan berlangsung di Stadion Cornella-El Prat, Minggu (28/6/2020) atau Senin dini hari WIB.

Espanyol saat ini duduk di dasar klasemen sementara Liga Spanyol dengan raihan 24 poin dari 31 laga.

Sementara itu, Real Madrid berada di peringkat kedua dengan raihan 68 poin.

Baca juga: Jelang Duel Vs Real Madrid, Espanyol Justru Pecat Pelatihnya

Klub berjuluk Los Blancos itu berpeluang mengkudeta posisi rival abadi mereka, Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol, jika mampu meraih kemenangan di markas Espanyol.

Jika berhasil meraih tiga poin, maka Real Madrid akan memperlebar jaraknya dengan Barcelona menjadi dua poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com