Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harapan Presiden La Liga tentang Kelanjutan Kompetisi Sepak Bola

Kompas.com - 18/06/2020, 21:23 WIB
Josephus Primus

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Presiden La Liga Javier Tebas punya harapan tentang kelanjutan kompetisi sepak bola di tengah pandemi corona yang belum usai.

"Saya ingin semua kompetisi di liga-liga dimulai kembali lebih cepat," tuturnya.

Baca juga: Di Eropa, Penonton Belgia Paling Tergila-gila La Liga

La Liga sendiri baru sekitar dua pekan memulai lagi kompetisinya.

Bek Valencia asal Argentina, Ezequiel Garay merayakan mencetak gol kedua timnya dengan gelandang Valencia Spanyol Daniel Parejo selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Valencia CF dan Real Madrid CF di stadion Mestalla di Valencia pada 3 April 2019.AFP/JOSE JORDAN Bek Valencia asal Argentina, Ezequiel Garay merayakan mencetak gol kedua timnya dengan gelandang Valencia Spanyol Daniel Parejo selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Valencia CF dan Real Madrid CF di stadion Mestalla di Valencia pada 3 April 2019.

Sementara itu, dua laga yang mempertemukan Real Mallorca versus Barcelona dan Real Madrid berhadapan dengan Elbar paling banyak penontonnya di La Liga.

Laga Real Mallorca Versus Barcelona rampung dengan skor 0:4.

Pemain Sevilla, Luuk de JongDok. La Liga Pemain Sevilla, Luuk de Jong

Pertandingan itu berlangsung pada Minggu (14/6/2020).

Gol-gol Azulgrana dicetak oleh Arturo Vidal, Martin Brathwaile, Jordi Alba, dan Lionel Messi.

Laga Real Madrid melawan Elbar pada Senin (15/6/2020) berkesudahan 3:1.

Gelandang Atletico Madrid Koke (kiri) bersaing dengan bek Spanyol Athletic Bilbao Yuri Berchiche selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Athletic Club Bilbao dan Club Atletico de Madrid di stadion San Mames di Bilbao pada 14 Juni 2020.AFP/ANDER GILLENEA Gelandang Atletico Madrid Koke (kiri) bersaing dengan bek Spanyol Athletic Bilbao Yuri Berchiche selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Athletic Club Bilbao dan Club Atletico de Madrid di stadion San Mames di Bilbao pada 14 Juni 2020.

Toni Kroos, Sergio Ramos, dan Marcelo Vieira menyumbang masing-masing satu gol untuk Los Blancos, julukan bagi Real Madrid.

Sementara, gol balasan Elbar berasal dari Pedro Bigas.

Gelandang serang Real Sociedad, Martin Odegaard, merayakan golnya ke gawang Mirandes pada pertandingan leg pertama semifinal Copa del Rey yang digelar di Stadion Anoeta, Jumat (14/2/2020).AFP/GETTY IMAGES/JUAN MANUEL SERRANO ARCE Gelandang serang Real Sociedad, Martin Odegaard, merayakan golnya ke gawang Mirandes pada pertandingan leg pertama semifinal Copa del Rey yang digelar di Stadion Anoeta, Jumat (14/2/2020).

Berlangsung dengan protokol tanpa kehadiran langsung penonton di stadion, pertandingan-pertandingan La Liga, kata riset terkini Nielsen sukses menyedot 4,5 juta viewers dalam negeri.

Laga Mallorca versus Barcelona sukses menyedot 780.000 viewers.

Sementara, pertandingan antara Real Madrid melawan Elbar sukses meraup 850.000 viewers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com