Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moenchengladbach Vs Wolfsburg, Laga Krusial bagi Die Fohlen

Kompas.com - 16/06/2020, 05:50 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Borussia Moenchengladbach akan melakoni partai krusial saat menjamu Vfl Wolfsburg pada pekan ke-32 Bundesliga, kasta teratas Liga Jerman.

Die Fohlen - julukan Borussia Moenchengladbach - yang menempati peringkat kelima saat ini mengusung misi untuk meraih kemenangan di tiga laga terakhir musim ini.

Sebab, Moenchengladbach ingin meraih satu tempat untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Tim arahan Marco Rose itu telah mengumpulkan 56 poin dari 31 laga Bundesliga musim ini.

Mereka hanya terpaut satu poin dari Bayer Leverkusen yang berada di peringkat keempat klasemen Bundesliga.

Baca juga: Jadwal Bundesliga Pekan Ke-32, Bayern Muenchen Siap Kunci Gelar Musim Ini

Jika mampu meraih kemenangan atas Wolfsburg dan kemenangan di dua laga terakhir, Monchengladbach masih memiliki asa untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Namun, hal itu tergantung dari hasil laga Bayer Leverkusen di tiga laga terakhir.

"Tentu saja kami ingin meraih lebih banyak poin dalam seminggu terakhir," kata Marco Rose dikutip dari laman resmi klub, Senin (15/6/2020).

"Sayangnya, tidak bisa diraih dengan mudah karena berbagai alasan," ujar Rose menambahkan.

"Bayer Leverkusen sekarang hanya unggul satu poin dari kami. Tentunya ini akan menjadi persaingan yang ketat."

"Kami akan mengerahkan seluruh kekuatan kami untuk bisa tampil di Liga Champions musim depan. Jadi, besok saatnya untuk meraih tiga poin," ujarnya.

Marco Rose juga tetap mewaspadai Wolfsburg di laga nanti. Sebab, mereka juga ingin meraih kemenangan guna bisa tampil di Liga Europa musim depan.

Wolfsburg saat ini berada di peringkat keenam dengan mengumpulkan 46 poin, hanya terpaut tiga angka atas Hoffenheim di peringkat ketujuh.

Mereka juga berjarak empat poin atas Freiburg yang berada di peringkat kedelapan klasemen Bundesliga.

Baca juga: Pandemi Corona, Empat Klub Ini Bisa Selamatkan Keuangan Bundesliga

"Wolfsburg adalah tim dengan permainan fisik, tetapi mereka juga memiliki pemain berbakat," ucap Rose.

"Mereka bermain dengan cepat di sisi sayap, jadi kami harus bisa mengimbangi kecepatan dan kekuatan mereka."

"Kendati demikian, kami bermain di rumah dan ingin memainkan permainan kami sendiri," tutur dia.

Duel Moenchengladbach vs Wolfsburg pada jadwal Bundesliga pekan ini akan berlangsung di Stadion Borussia Park, Selasa (16/6/2020), pukul 23.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com