Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSG Buat Kesalahan Besar Jika Melepas Edinson Cavani

Kompas.com - 07/06/2020, 22:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Raksasa Liga Perancis,Paris Saint-Germain (PSG), dinilai bakal buat kesalahan jika melepas penyerang senior mereka, Edinson Cavani, pada bursa transfer pemain musim panas mendatang. 

Hal itu diungkap langsung oleh mantan penggawa PSG yang kini telah pensiun, Nicolas Anelka.

Dalam sebuah siaran langsung di Instagram, Nicolas Anelka menanggapi rumor soal Edinson Cavani yang hampir dipastikan akan meninggalkan Paris Saint-Germain pada akhir musim ini.

Nicolas Anelka berpendapat bahwa mantan klubnya itu bakal melakukan kesalahan besar jika tidak memperpanjang kontrak Cavani.

Baca juga: Pupus, Harapan Boca Juniors Pinang Cavani

Seperti diketahui, Cavani saat ini tengah didekati berbagai klub-klub Eropa. Sebab, kontrak penyerang berusia 33 tahun itu akan berakhir pada 30 Juni 2020.

Klub seperti Inter Milan dan Atletico Madrid bahkan siap menampung penyerang asal Uruguay itu.

Menanggapi rumor hengkangnya Cavani, Anelka turut angkat bicara. Anelka beranggapan bahwa PSG harus segera memberi kontrak baru buat Cavani.

Sebab, menurutnya, tidak ada lagi penyerang bernomor sembilan alias striker murni terbaik seperti Cavani yang dimiliki PSG saat ini.

Meskipun sebenarnya, PSG masih memiliki penyerang murni seperti Mauro Icardi yang baru saja resmi dipermanenkan menjadi pemain tetap.

"Membiarkan Cavani pergi adalah kesalahan yang sangat besar," kata Anelka dikutip dari BolaSport.com.

"Dia tetap menjadi nomor sembilan karena di sana tidak ada lagi pemain model itu."

"Dia memiliki banyak bentuk permainan keras dalam dirinya, tetapi dia membuat penampilan gila dan dia mencetak gol. Dia akan melayani Anda apa pun yang terjadi."

"Di Paris, Anda membutuhkan kompetisi."

Baca juga: PSG Diyakini Tak Akan Jual Bintangnya, Termasuk Mbappe dan Neymar

"Dia adalah striker super yang berisiko Anda berikan kepada pesaing karena dia pada akhirnya akan pergi ke klub besar lainnya."

"Dan ketika dia bermain melawan PSG, ia pasti akan mencetak gol. Dan di sinilah mereka akan memiliki penyesalan besar," ujar Anelka menambahkan.

Edinson Cavani didatangkan dari Napoli pada bursa transfer pemain musim panas 2013, saat usianya masih 26 tahun.

Selama tujuh musim membela kub berjuluk Les Parisiens, Cavani telah mencetak 200 gol dan 43 assist dalam 301 pertandingan di semua kompetisi.

Cavani juga sukses membawa PSG menjadi juara Liga Perancis sebanyak enam kali, Piala Liga Perancis lima kali, Piala Perancis empat kali, dan Piala Super Perancis sebanyak tujuh kali.

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Sebuah Kesalahan Jika Paris Saint-Germain Sampai Lepas Edinson Cavani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com