Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Ada Virgil van Dijk, Inilah 2 Pemain Belanda Terbaik Versi Marc Klok

Kompas.com - 06/06/2020, 18:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Gelandang asing Persija Jakarta, Marc Klok, mengungkapkan dua pemain terbaik asal Belanda pada era sekarang.

Bukan Virgil van Dijk, Marc Klok justru memilih Frenkie de Jong dan Georginio Wijnaldum sebagai dua pemain terbaik asal Belanda versinya.

"Sekarang banyak pemain bagus, muda, tetapi berkualitas sangat baik. Saya suka Frenkie de Jong dan Georginio Wijnaldum," ucap Klok yang dilansir BolaSport dari Youtube Persija.

Pemain bernomor punggung 10 itu pun mengungkapkan alasannya memilih Frenkie de Jong dan Georginio Wijnaldum.

Baca juga: Bosan Latihan Sendiri di Rumah, Marc Klok Ajak Irfan Bachdim dan Melvin Platje

Menurut Klok, De Jong dan Wijnaldum memiliki posisi yang sama dengannya dan dirinya banyak belajar dari penampilan kedua pemain tersebut.

"Karena mereka (De Jong dan Wijnaldum) juga pemain tengah dan saya bisa banyak belajar dari mereka," ujar pemain berusia 27 tahun tersebut.

Marc Klok pun tidak jarang untuk mempelajari cara permainan Frenkie de Jong dan Georginio Wijnaldum.

Klok sering mempelajari kedua pemain top dunia tersebut melalui video-video YouTube untuk meningkatkan permainannya.

Agak mengejutkan saat Marc Klok tidak menyebut nama Van Dijk.

Sebab, Virgil van Dijk menjadi salah satu pesepak bola asal Belanda yang saat ini menjadi sorotan.

Di level klub, Virgil van Dijk mampu meraih gelar Liga Champions 2018-2019 bersama Liverpool.

Baca juga: Berkat Robert Alberts dan PSM, Marc Klok Jadi Tahu Ada Sepak Bola di Indonesia

Mantan pemain Southampton itu juga akan meraih gelar juara Liga Inggris bersama Libverpool karena saat ini timnya memuncaki klasemen dengan koleksi 82 poin dan unggul 25 angka dari pesaing terdekatnya, Mancheseter City.

Di level internasional, Van Dijk mampu membawa timnas Belanda sampai ke partai puncak UEFA Nations League 2018-2019 meskipun gagal membawa gelar juara usia dikalahkan Portugal dengan skor 0-1.

Beberapa gelar individual pun didapatkan oleh Virgil van Dijk seperti Pemain Terbaik UEFA 2019, Pemain Terbaik PFA 2019, Pemain Terbaik Liga Inggris 2018, dan masuk ke dalam FIFPro World XI 2019. (Alif Mardiansyah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com