Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketum Persipura Berharap PT LIB Diurus Pihak Netral dan Kompeten

Kompas.com - 18/05/2020, 10:00 WIB
Suci Rahayu,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

JAYAPURA, KOMPAS.com - Kinerja Cucu Somantri sebagai Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) sedang mendapatkan sorotan.

Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PSSI tersebut dinilai tidak bisa menjalankan roda perusahaan dengan baik dan mempraktikkan nepotisme.

Hal ini membuat jajaran direksi menjadi gerah sehingga mendesak kinerja Direktur Utama dievaluasi melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS).

Baca juga: Persib Bandung Berharap Nasib Liga 1 2020 Diputuskan Secara Bijak

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Persipura Jayapura Benhur Tomi Mano memberikan komentarnya.

Dia mengakui belum mendapatkan detail mengenai isu tersebut karena merasa sejauh ini PT LIB sudah menjalankan tugasnya dengan baik.

"Kami dengar-dengar isu bahwa ada upaya untuk menggantikan beberapa komisaris dan pimpinan LIB, entah info itu benar atau tidak, kami belum tahu," kata Benhur yang juga menjabat sebagai Walikota Jayapura tersebut.

"Kalau tidak benar ya kami bersyukur, karena menurut kami sejauh ini sudah berjalan baik. Tetapi kalau info itu benar, pasti akan sulit mencari orang-orang yang profesional dan kompeten untuk menjalankan roda kompetisi, apalagi menangani finansial LIB, perlu transparansi," tutur dia.

Meskipun menyayangkan kejadian ini, Benhur menilai langkah tegas perlu diambil jika memang isu tersebut terbukti.

Benhur Tomi Mano juga mengusulkan agar nantinya reformasi petinggi PT LIB sesuai dengan usulan Presiden Madura United, Achsanul Qosasi.

Baca juga: Soal Kelanjutan Kompetisi, Ketum Persipura: Jangan Egois

Dia menilai sudah saatnya PT LIB diserahkan kepada pihak yang netral dan juga berkompeten sehingga menghindari rangkap jabatan dan politik kepentingan.

"Kami sependapat dengan Madura United, lebih baik jangan dari PSSI dan juga jangan yang terafiliasi dengan klub agar terhindar dari interest, tidak rangkap jabatan. Kecuali posisi komisaris," ucap pria berusia 55 tahun itu.

"Harus orang yang profesional, punya pengalaman menangani ajang sepak bola skala nasional, dan bila memungkinkan yang pernah bekerja di bidang yang sama. Itu pun perlu kita minta komitmennya untuk transparan dalam hal keuangan," kata Benhur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Line Up dan Link Streaming Piala FA Man City vs Chelsea, Haaland Menghilang

Liga Inggris
Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Megawati Ucapkan Terima Kasih

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com