Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iming-iming Juara Tak Cukup Singkirkan Kecintaan Balotelli terhadap AC Milan

Kompas.com - 10/05/2020, 16:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyerang Italia yang kini bermain untuk Brescia, Mario Balotelli, pernah terjebak dalam dua pilihan, Juventus atau AC Milan.

Momen itu terjadi setelah dirinya memutuskan hengkang dari Manchester Ciy pada 2013.

Balotelli mengatakan, dia sangat dekat dengan Juventus saat Presiden AC Milan, Adriano Galliani, menyatakan ketertarikan padanya.

"Adriano Galliani menginginkan saya di Milan. Setelah Manchester City, saya akan ke Juventus dan tidak masalah dengan itu, tetapi kemudian Galliani menghalanginya," ucap Balotelli, dikutip dari Football Italia.

"Ketika saya mendengar Milan terlibat, saya kehilangan itu (bergabung ke Juventus)," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Balotelli Nyaris Gabung Juventus Sebelum Terima Pinangan AC Milan

Seperti yang diketahui, Balotelli memilih AC Milan sebagai pelabuhan selanjutnya. Dia resmi bergabung pada Januari 2013.

Keputusan tersebut terbilang menarik. Sebab, secara peringkat di papan klasemen Liga Italia, Juventus kala itu memiliki posisi yang lebih baik dari AC Milan.

Apabila menerima tawaran Juventus, Balotelli seakan mendapat jaminan untuk merengkuh trofi Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Hal itu terbukti setelah Juventus keluar sebagai juara pada musim yang sama ketika Balotelli menerima pinangan AC Milan.

Sejak saat itu, belum ada klub yang mampu menghentikan dominasi Juventus di liga domestik.

Baca juga: Pernah Ditendang Totti, Balotelli: Dia Belum Minta Maaf

Bukan tanpa alasan, kecintaan Balotelli terhadap AC Milan-lah yang ternyata membuatnya mengambil keputusan tersebut.

"Seperti yang Anda tahu, saya adalah penggemar AC Milan, jadi saya mengikuti kata hati saya," ujar Balotelli.

"Pada saat itu, Milan berada di urutan ketujuh atau kedelapan, jadi akan lebih pintar bagi saya untuk pergi ke Juventus, tetapi saya memiliki Milan di hati saya," kata pemain berusia 29 tahun itu.

Bersama AC Milan, Balotelli mencatatkan 77 penampilan dengan koleksi 33 gol dan sembilan assist.

Namun, torehan impresifnya belum cukup membawa AC Milan memetik trofi.

Baca juga: Ibrahimovic dan Balotelli Masuk dalam Rencana Proyek Ambisius Klub Serie A Brasil

Semasa tampil untuk klub yang bermarkas di Stadion San Siro itu, Balotelli juga kerap terlibat dalam drama jual-pinjam dengan klub peserta Liga Inggris, Liverpool.

Sempat dijual ke Liverpool pada awal musim 2014-2015, Balotelli justru kembali dipinjamkan ke AC Milan pada musim berikutnya.

Namun, hanya bertahan sekitar empat bulan, AC Milan mengakhiri status pinjaman dan Balotelli pun harus kembali ke Liverpool.

Dia membela The Reds, julukan Liverpool selama tujuh bulan sebelum hijrah ke salah satu klub Perancis, Nice.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com