Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Setengah Hati Menentukan Nasib Dean Henderson

Kompas.com - 01/05/2020, 07:43 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Manchester United seakan setengah hati untuk menentukan status kiper yang tengah dipinjamkan ke Sheffield United, Dean Henderson.

Dean Henderson memang dipinjamkan Manchester United ke klub lainnya di Liga Inggris, Sheffield United, pada musim panas 2019.

Penampilan Dean Henderson selama berseragam Sheffield United cukup menjanjikan. Dia membawa klub bertengger di peringkat ketujuh klasemen sementara Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

Kiper berusia 23 tahun ini membukukan sepuluh kali nirbobol dalam 27 laga Liga Inggris musim ini sebelum kompetisi ditangguhkan akibat wabah virus corona.

Baca juga: Demi Bersaing dengan Liverpool, Man United Harus Tambah 5 Pemain

Henderson hanya terpaut satu angka dari kiper Burnley Nick Pope yang mencatatkan nirbobol paling banyak di Liga Inggris musim ini.

Penampilan apik Henderson tersebut telah membuatnya dilirik sejumlah klub raksasa seperti Chelsea dan Juventus.

Henderson bertekad untuk tidak pulang ke Old Trafford, markas Man United, meskipun masa peminjamannya di Sheffield United akan berakhir pada 31 Mei 2020.

Namun, seperti dilansir BolaSport dari ESPN, pihak Man United takkan merestui kiper berpaspor Inggris itu pergi.

Baca juga: Man United Sumbang 60.000 Paket Makanan ke Nakes Inggris

Mereka tak sudi menjual Henderson saat performanya sedang naik daun.

Setan Merah, julukan Man United, bahkan akan menolak tawaran untuk sang kiper pada bursa transfer musim panas 2021.

Menjelang berakhirnya masa peminjaman Dean Henderson, Manchester United mengungkapkan rencana soal masa depan sang kiper.

Kendati demikian, Setan Merah hanya menempatkan Dean Henderson sebagai kiper pelapis.

Baca juga: Polisi Disiapkan jika Skenario Liverpool Juara Liga Inggris Terwujud

Pasalnya, Ole Gunnar Solskjaer berencana untuk tetap menjadikan David De Gea sebagai kiper nomor satu.

Di sisi lain, Henderson tidak memiliki rencana untuk menjadi kiper pengganti De Gea di Man United.

Man United tak akan melepas Henderson lantaran melihatnya sebagai aset jangka panjang untuk menggantikan De Gea ketika saatnya tiba.

Karena itu, Henderson akan ditawari perpanjangan kontrak dan Man United membuka opsi bagi Sheffield United untuk meminjam kembali sang kiper. (Rebiyyah Salasah)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com