Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perangi Covid-19, Brighton & Hove Albion Kirim 1.000 Paket Makanan

Kompas.com - 26/04/2020, 19:30 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aksi mulia di tengah pandemi virus corona dilakukan oleh salah satu klub Premier League, Brighton & Hove Albion.

Di tengah pandemi virus corona atau Covid-19 yang tengah mewabah di berbagai negara dunia, badan amal resmi Brighton & Hove Albion telah bekerja sama dengan dua restoran lokal dan sebuah yayasan amal untuk memberikan paket makanan kepada orang-orang yang berisiko terkena virus corona.

Dua restoran lokal yang bekerja sama itu adalah Bill's Restaurant and Bar di North Road dan The Ivy in the Lanes di Ship Street.

Kedua restoran tersebut secara sukarela bekerja sama dengan badan amal Brighton dan badan amal The Caring Foundation, selama masa sulit ini.

Baca juga: Perangi Corona, Brighton & Hove Albion Ubah Stadion Jadi Pusat Pengujian

Kerja sama tersebut nantinya akan memberikan makanan siap saji kepada orang-orang yang paling rentan saat bekerja.

Selain itu, orang-orang yang bekerja di pusat pengujian Badan Kesehatan Nasional (NHS) di Stadion Amex milik Brighton, juga akan menerima paket makanan tersebut.

Pembagian paket makanan siap saji itu akan dilakukan pada minggu ini dengan memberikan 1.000 makanan.

Matt Dorn selaku kepala eksekutif badan amal resmi Brighton & Hove Albion sangat senang dapat menawarkan dukungan ini kepada badan amal The Caring Foundation.

Baca juga: Stadion Aston Villa Diubah Menjadi Klinik Bersalin

"Ketika The Caring Foundation menghubungi saya, saya kewalahan. Ini akan membuat perbedaan bagi banyak orang yang bekerja dengan kami," kata Matt Dorn dikutip dari laman resmi klub.

"Kami tidak bisa hanya mengucapkan rasa terima kasih kepada mereka," katanya.

Sementara itu, Richard Caring selaku pendiri The Caring Foundation, sangat berterima kasih atas tawaran dukungan dari Matt Dorn.

"Kami diberkati memiliki staf dan pemasok paling luar biasa yang benar-benar ingin membantu. Tidak hanya dengan harapan baik mereka, tetapi juga dengan sumbangan aktual dan tawaran dukungan," kata Richard Caring.

"Selama masa sulit ini kita semua harus berkumpul, saling membantu, dan mendukung mereka yang sangat membutuhkan," tuturnya.

"Bersama-sama kita kuat dan dapat membuat perbedaan nyata," tutur Richard Caring.

Adapun saat ini semua pertandingan Liga Inggris tengah ditunda.

Perwakilan Premier League, English Football League (EFL), dan perwakilan pemain serta manajer telah menyetujui bahwa kompetisi Liga Inggris musim ini baru akan dilanjutkan jika situasi benar-benar aman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com