Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saran Roy Keane untuk Man United agar Bisa Bersaing dengan Man City dan Liverpool

Kompas.com - 25/04/2020, 02:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Roy Keane mengungkapkan kelemahan yang membuat Manchester United masih tertinggal di belakang Manchester City dan Liverpool.

Legenda Manchester United itu menilai eks klubnya masih butuh beberapa pemain baru lagi untuk setidaknya membuat Setan Merah bisa bersaing dengan Man City dan Liverpool.

Kendati demikian, Roy Keane mengapresiasi penampilan Man United yang membaik dengan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir sebelum semua kompetisi dihentikan karena pandemi virus corona.

Baca juga: Petuah dari Eks Pemain Man United untuk Neymar

"Saya pikir Man United telah membaik terbukti dari beberapa pertandingan terakhir. Jika Anda berpikir Pogba dan Rashford bisa kembali menjelang akhir musim ini, hal itu akan menjadi kekuatan terbesar tim," kata Roy Keane kepada Sky Sports.

Roy Keane mengaku terkesan dengan kedatangan Bruno Fernandes yang tampaknya membuat Manchester United kembali hidup.

Meski demikian, Roy Keane menilai Man United masih harus mencari pemain-pemain lain yang bisa membuat tim berkembang lebih bagus lagi.

Menurutnya, Man United lebih membutuhkan bek daripada striker yang belakangan disarankan oleh banyak orang.

"Masih ada jalan panjang untuk Man United karena saya berpikir mereka berada jauh di belakang Man City dan Liverpool," ucap Roy Keane melanjutkan.

"Manchester United akan jauh lebih baik jika mereka bisa mendatangkan pemain-pemain tepat pada musim panas ini. Saya pikir mereka lebih membutuhkan bek daripada penyerang."

Sebelumnya, hal serupa juga pernah disampaikan oleh Paul Scholes.

Paul Scholes meyakini Man United masih harus membeli sejumlah pemain untuk bisa bersaing dengan Liverpool di Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris.

"Saya masih berpikir mereka sedikit ketinggalan," tutur Paul Scholes.

"Mereka terlihat bagus akhir-akhir ini sejak Fernandes datang, tetapi Liverpool dan Manchester City masih berada di depan."

Baca juga: Enam Pembelian Pemain Terbaik Manchester United Sepanjang Masa

"Masih butuh tiga atau empat pemain yang bisa membantu mereka bersaing, tetapi untuk pertama kalinya sejak waktu yang lama Anda merasa Man United bisa memangkas jarak dari tim-tim di atasnya," ucap Scholes menambahkan.

Saat ini, Manchester United menempati posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris dengan 45 poin dari 29 laga.

Mereka juga masih bertahan di kompetisi Liga Europa dan Piala FA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com