Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Diminta Segera Lepas "Si Kaki Kaca" Musim Depan

Kompas.com - 18/04/2020, 14:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda timnas Brasil, Rivaldo, menyarankan Barcelona melepas Ousmane Dembele pada bursa transfer awal musim depan.

Cedera berkepanjangan Ousamne Dembele menjadi alasan Rivaldo meminta mantan klubnya itu untuk tak lagi mempertahankan jasa sang pemenang Piala Dunia 2018.

Menurut Rivaldo, Ousmane Dembele sudah kehabisan waktu membuktikan diri di Barcelona karena lebih banyak menjalani perawatan cedera daripada beraksi di lapangan.

"Saya menilai Dembele tidak akan bisa menunjukkan kemampuannya di Barcelona setelah pulih dari cedera," kata Rivaldo dikutip dari situs Betfair.

"Saya tahu dia (Dembele) adalah pemain muda berpotensi. Namun, saya pikir bursa transfer musim depan adalah waktu tepat untuk menjual Dembele atau menukarnya dengan pemain lain," ujar Rivaldo menambahkan.

Baca juga: Nyaris Terwujud 11 Tahun Lalu, Duet Ronaldo dan Messi di Barcelona

Dembele kerap berkutat dengan cedera sejak bergabung ke Barcelona dari Borussia Dortmun pada Agustus 2017.

Pada musim pertamanya, Dembele yang dibeli Barcelona dengan harga 120 juta euro (sekitar Rp 2,01 triliun) sempat absen empat bulan karena cedera otot paha.

Musim ini, Dembele mendapat cedera hamstring sejak awal Februari 2020 dan diperkirakan baru akan pulih Agustus mendantang.

Terlalu seringnya menepi karena cedera membuat Dembele kerap di sebut Si Kaki Kaca.

Menurut Rivaldo, Dembele saat ini juga harus berpikir untuk meninggalkan Barcelona untuk menyelamatkan karier sepak bolanya.

Rivaldo menilai Dembele akan kesulitan menembus tim utama Barcelona jika terus bertahan musim depan.

"Dia tidak beruntung karena sering cedera. Semuanya tidak berjalan sesuai rencana entah itu untuk Barcelona atau Dembele," ujar Rivaldo.

"Dia harus berpikir untuk pindah. Dembele harus segera mencari tim di mana dia bisa kembali percaya diri bermain," tutur Rivaldo menambahkan.

Baca juga: Trio Perancis Akan Dikorbankan demi Memulangkan Neymar ke Barcelona

Kemungkinan Dembele dilepas Barcelona musim depan tebilang sangat besar. Pasalnya, Barcelona saat ini sedang mencari dana segar untuk mencari penyerang baru.

Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, dan bintang Paris Saint-Germain, Neymar Jr, dikabarkan menjadi buruan utama Barcelona musim depan.

Selain Dembele, Philippe Coutinho yang kini dipinjamkan ke Bayern Muenchen juga bisa menjadi pilihan Barcelona untuk dilepas demi mendapatkan dana.

Baik Dembele dan Coutinho sama-sama kesulitan mendapat tempat di tim utama Barcelona sejak pertama kali datang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com