Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Doa dan Harapan Esteban Vizcarra Pada Hari Ultah yang Ke-34

Kompas.com - 11/04/2020, 21:10 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Winger Persib Bandung, Esteban Vizcarra, tengah berbahagia. Tepat pada 11 April 2020, pemain naturalisasi asal Argentina itu genap berusia 34 tahun.

Doa dan harapan tentu dipanjatkan Vizcarra agar dia bisa menjadi pribadi lebih baik dan selalu diberi kesehatan.

"Bagi saya pribadi semoga bisa menjadi lebih baik lagi, sosok lebih baik juga untuk keluarga. Agar karier saya lebih baik juga dan selalu menjadi sosok yang selalu bersyukur kepada Tuhan," ujar Vizcarra.

Bukan hanya itu, Vizcarra pun berdoa dan berharap agar pandemi virus corona segera mereda. 

Hampir semua negara di dunia merasakan dampak dari penyebaran virus yang berasal dari Wuhan, China itu.

Baca juga: Umuh Muchtar Tanggapi Santai Sanksi Komdis untuk Persib

 

Di Indonesia, grafik penularan wabah virus corona terus meningkat.

Dari informasi terbaru, sudah lebih dari 3.800 orang yang dinyatakan positif corona.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 286 pasien dinyatakan sembuh, dan 327 orang dinyatakan meninggal.

"Karena situasinya seperti ini, saya berharap pandemi cepat berakhir. Semua orang selalu sehat dan selalu mendapat perlindungan dari Tuhan," harap Vizcarra.

Mantan pemain Semen Padang dan Pelita Jaya itu juga berharap agar kompetisi musim 2020 bisa dilanjutkan kembali.

"Tentu, harapan semua orang agar kompetisi bisa dilanjutkan kembali. Paling penting tentunya, semoga situasi bisa membaik," tutur Vizcarra.

Saat ini seluruh kegiatan di kompetisi sepak bola Indonesia tengah ditangguhkan. Kebijakan tersebut diambil untuk menghindari risiko penyebaran virus corona.

Baca juga: Mantan Juara Dunia Tinju Klaim Simpan Gigi Mayweather sebagai Suvenir

Rencananya, penangguhan seluruh kegiatan di sepak bola Indonesia akan berlangsung hingga 29 Mei 2020.

Bila sampai batas waktu tersebut virus corona di Indonesia mereda, maka kompetisi bisa dilanjutkan pada awal Juli.

Namun, kompetisi musim 2020 bisa dibatalkan jika Pemerintah RI tak mencabut status Darurat Bencana sampai 29 Mei.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com