Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Si Bebek Berniat Pulang ke AC Milan meski Sudah Berusia 30 Tahun

Kompas.com - 06/04/2020, 19:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Penyerang Sao Paolo, Alexandre Pato, mengaku ingin kembali membela AC Milan pada masa depan meski kini sudah berusia 30 tahun.

Pemain yang punya julukan "Si Bebek" ini menilai kondisi fisiknya masih mampu bersaing di sepak bola Eropa.

Pato berencana kembali ke AC Milan setelah menuntaskan misinya bersama Sao Paolo.

"Saya ingin kembali bermain di Eropa. Saya sudah sudah menemukan kembali bentuk permainan tahun ini. Setelah saya juara Copa Libertadores, saya berniat kembali ke Eropa," kata Pato dikutip dari situs

"Kembali ke AC Milan akan sangat baik untuk saya," ujar Pato menambahkan.

Baca juga: Perangi Virus Corona, AC Milan Bertindak Lebih dari Sekadar Sebuah Klub Sepak Bola

AC Milan merupakan tim pertama Pato ketika memutuskan melanjutkan karier di Eropa pada tahun 2007.

Pato saat itu menjadi sensasi karena diboyong AC Milan dari Internacional ketika masih berusia 18 tahun.

Cedera kambuhan membuat Pato kesulitan tampil konsisten di AC Milan sehingga dilepas pada tahun 2013.

Selama enam musim di AC Milan, Pato mencetak 57 gol dari 140 penampilan dan meraih tiga gelar bergengsi, termasuk satu trofi Liga Italia.

Setelah meninggalkan AC Milan, karier Pato tidak stabil dan kerap berpindah-pindah tim, bahkan sempat membela tim China, Tianjin Tianhai.

Hal serupa juga dialami AC Milan, yang hanya bisa sekali lolos ke Liga Champions setelah ditinggal Pato hingga saat ini.

Baca juga: Eks Pemain AC Milan Sebut Mario Balotelli Layak Menangi Ballon dOr

Menanggapi hal itu, Pato yakin dalam waktu dekat AC Milan akan segera kembali ke jajaran tim elite Italia dan Eropa.

Sebagai fondasi, Pato menilai AC Milan harus mempertahankan Zlatan Ibrahimovic meski sudah berusia 38 tahun.

"AC Milan harus fokus ke Ibrahimovic. Dia pemain yang berharga untuk pemain muda. Ibrahimovic juga masih punya kualitas di dalam kotak penalti," ujar Pato.

"Ibrahimovic adalah sosok yang bisa membuat pemain di sekelilingnya mengeluarkan permainan terbaik. Dia sangat cerdas, dan tahu cara menjaga tubuhnya dengan baik," tutur pemain asal Brasil ini menambahkan.

Akibat pandemi virus corona, masa depan Zlatan Ibrahimovic di AC Milan menjadi tidak jelas.

Pasalnya, kontrak Ibrahimovic akan berakhir tepat pada 30 Juni 2020, sementara kompetisi hingga saat ini masih ditangguhkan.

Sejauh ini, masih belum ada kabar apakah Ibrahimovic akan mendapat perpanjangan kontrak dari AC Milan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GOAL
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com