Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fans Manchester City Minta David Silva Bertahan di Etihad

Kompas.com - 05/04/2020, 11:20 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber As English

KOMPAS.com - Fans Manchester City satu suara mendukung sang kapten, David Silva, agar bertahan di Etihad Stadium.

Langkah tersebut dilakukan para fans The Citizens, julukan Manchester City, agar pihak klub memperpanjang kontrak pemain berkebangsaan Spanyol itu.

David Silva merupakan salah satu pemain senior di Manchester City. Ia sudah bersama klub asal kota Manchester itu sejak 2010.

Pemain berusia 34 tahun itu telah mendedikasikan karier sepak bolanya bersama Manchester City selama 10 tahun dan masa baktinya akan berakhir pada 30 Juni 2020.

Baca juga: Gelandang Man City De Bruyne Ingin Liga Inggris Segera Dihentikan

David Silva sebelumnya telah mengonfirmasi bahwa dirinya akan meninggalkan Manchester City pada akhir musim 2019-2020.

Pemain veteran Spanyol itu menyampaikan hal tersebut sebelum dimulainya kompetisi musim 2019-2020.

Kendati demikian, para fans Man City tampaknya masih belum rela untuk melepaskan kepergian David Silva dari Etihad Stadium.

Fans The Citizens juga berharap David Silva mempertimbangkan kembali keputusannya tersebut.

Baca juga: [POPULER BOLA] Saddil Ramdani Tersangka | Marcus/Kevin Masuk Forbes | Asisten Shin Tae-yong Positif Covid-19

Hal itu terlihat saat fans The Citizens menyampaikan pesan langsung di kolom komentar postingan foto David Silva saat menjalani karantina mandiri dengan berolahraga dengan anaknya.

"Jangan tinggalkan kami David! Bertahan satu tahun lagi," tulis fans City di kolom komentar postingan David Silva.

"Musim ini batal sehingga Anda harus tinggal di Man City tahun depan," tulis fans The Citizens lainnya.

Selama 10 tahun berseragam Manchester City, David Silva telah mencatatkan 424 penampilan dengan mencetak 74 gol dan 137 assist.

Namun, aksi dari David Silva bersama The Citizen musim ini harus terhenti karena kompetisi Liga Inggris ditunda akibat pandemi virus corona atau Covid-19.

Federasi Sepak Bola Inggris (FA) bersama Premier League dan Football League (EFL) pada Kamis (19/3/2020) mengumumkan bahwa semua kompetisi Liga Inggris ditangguhkan hingga 30 April 2020.

Kompetisi yang ditangguhkan termasuk Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, tiga divisi di bawahnya hingga Liga Sepak Bola Wanita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber As English
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com