Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Jaimerson soal Keberhasilan Mencetak Gol Perdana Liga 1 2020

Kompas.com - 03/03/2020, 13:00 WIB
Suci Rahayu,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Jaimerson Da Silva Xavier menyumbangkan satu gol saat pertandingan perdana Madura United melawan Barito Putera, Sabtu (29/2/2020) lalu.

Gol yang dia cetak pada menit ke-7 tersebut membuka keran gol Laskar Sape Kerab, sekaligus gol perdana di Shopee Liga 1 2020.

Pemain yang biasa disapa Jaime tersebut mengaku gol tersebut sangat spesial baginya karena terjadi secara spontan dan begitu saja.

Baca juga: 4 Nama Ini Bisa Dipanggil Shin Tae-yong, Salah Satunya Baru Menikah

Selama ikut menyerang mantan bek Persija Jakarta tersebut mengaku tidak pernah berharap bisa mencetak gol.

Jaimerson hanya ikut memberikan tekanan untuk membuka celah rekan-rekan setimnya. Karena itu dia merasa cukup beruntung bisa mencetak gol di laga pembuka ini.

“Saya tidak pernah fokus mencetak gol. Ini adalah gol pertama saya musim ini,” katanya kepada KOMPAS.com.

“Ketika saya pergi menyerang saya hanya berharap bisa membuat sebuah perbedaan. Dan saya bersukur Tuhan memberkahi saya dengan gol tersebut,” imbuh pemain asal Brasil tersebut.

Di sisi lain gol tersebut bukanlah gol pertama yang dia ciptakan. Sebagai seorang defender, Jaimerson dikenal cukup rajin maju ke depan jika ada kesempatan.

Tercatat pada musim 2018 silam dia mencetak tujuh gol untuk Persija Jakarta. Dia kemudian berhasil mencetak dua gol dan dua assist pada musim 2019.

Meskipun demikian Jaimerson mengaku mencetak gol ke gawang Barito tersebut dapat menciptakan momen spesial baginya. Moment yang tidak akan dia lupakan seumur hidupnya.

“Saya sangat senang bisa mencetak gol pertama di musim 2020 ini. Ini adalah kompetisi yang penting bagi saya. Saya akan mengingatnya sepanjang hidup saya,” ucap pemain bernomor punggung 5 ini.

Jaimerson juga bersyukur Madura United mampu memetik poin penuh dengan kemenangan besar.  

“Kami sedang ada di jalur yang benar dan kami akan terus bekerja keras, bersama kami akan kuat,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com