Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Virus Corona Ancam Gelar Juara Liga Inggris Liverpool?

Kompas.com - 29/02/2020, 12:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Metro


KOMPAS.com - Penyebaran virus corona di Eropa bisa mengancam Liverpool merengkuh gelar juara Liga Inggris untuk kali pertamanya setelah 30 tahun lalu.

Liverpool saat ini kokoh di puncak klasemen Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, dengan total 79 poin dari 27 pertandingan.

The Reds, julukan Liverpool, bahkan memiliki selisih 22 poin dari Manchester City yang berada di belakangnya.

Melihat jumlah selisih poin yang cukup besar, Liverpool kini tinggal membutuhkan beberapa pertandingan lagi untuk mengklaim trofi Liga Inggris musim 2019-2020.

Baca juga: Tegas, Kapten Liverpool Tak Mau Ada Rekannya Bicara Gelar Liga Inggris

Meski demikian, ada ancaman skuad asuhan Juergen Klopp itu bisa gagal meraih gelar juara Liga Inggris akibat penyebaran virus corona yang kian meluas.

Penyebaran virus corona sudah memengaruhi kompetisi Serie A di Italia. Sejumlah pertandingan kasta tertinggi Liga Italia itu ada yang ditunda atau dimainkan secara tertutup.

Imbas virus corona yang kian meluas di Eropa dinilai bisa membuat pemerintah Inggris menghentikan seluruh agenda olahraga, termasuk Liga Inggris.

Bahkan, Newcastle United dikabarkan telah melarang para pemain dan staf pelatih berjabat tangan saat melakukan sesi latihan.

Tottenham Hotspur juga melakukan screening terhadap wartawan sebelum melakukan konferensi pers prapertandingan.

Baca juga: Tegas, Kapten Liverpool Tak Mau Ada Rekannya Bicara Gelar Liga Inggris

"Kami menganggap ini serius, tapi juga tak bisa menghindarinya dalam waktu yang bersamaan. Ini bukan masalah sepak bola tapi masalah publik," kata Juergen Klopp dikutip dari Metro.

"Tidak ada yang mengatakan bahwa kami tidak bisa bermain sepak bola, dan selama itu tak terjadi, kami akan terus bermain."

"Mudah-mudahan orang yang jauh lebih pintar dari kita bisa menemukan solusi atau obat untuk masalah ini," kata Juergen Klopp.

Selain itu, Juergen Klopp mengatakan manajamen Liverpool belum mengubah rencana soal perjalan musim panas ke Asia saat pramusim nanti.

Baca juga: Liverpool Sudah Samai Capaian Man United pada 1998-1999

"Belum, belum ada perubahan soal rencana pramusim kami. Kami akan mendengar semua saran dari Departemen Biomedis," ucap pelatih asal Jerman itu.

Liverpool kini hanya perlu empat kemenangan lagi untuk bisa mengangkat trofi Liga Inggris musim ini.

Selanjutnya, Liverpool bakal bertandang ke markas Watford pada pekan ke-28 Liga Inggris, Sabtu (29/2/2020) atau Minggu dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Metro
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com