Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Madrid Vs Barcelona, Empat Wajah Baru di El Clasico Musim Ini

Kompas.com - 29/02/2020, 07:15 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Liga Spanyol pekan ke-26 menyajikan duel panas Real Madrid vs Barcelona.

Partai besar Real Madrid vs Barcelona atau El Clasico kali ini menjadi edisi ke-215 dalam sejarah di semua kompetisi.

Laga Real Madrid vs Barcelona dijadwalkan akan bergulir di Santiago Barnabeu pada Minggu (1/3/2020) atau Senin dini hari WIB.

Sebanyak empat wajah baru bakal mengisi sengitnya El Clasico musim ini.

Blaugrana, julukan Barcelona, menyetor paling banyak dengan tiga muka anyar. Sementara Madrid hanya satu pemain.

Mereka ialah tiga pesepak bola yakni Martin Braithwaite, Junior Firpo, Luka Jovic, dan satu lainnya adalah pelatih Blaugrana, Quique Setien.

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona, Ada Setien, Barca Pasti Menang?

Martin Braithwaite

Dia adalah penyerang asal Denmark yang baru bergabung dengan Barcelona pada 20 Februari 2020 lalu.

Braithwaite didatangkan dari Leganes sebagai penyerang darurat untuk menggantikan Ousmane Dembele akibat cedera.

Seperti diketahui, Dembele kembali ke ruang perawatan dan diprediksi absen dengan durasi lebih dari lima bulan.

Sementara berdasarkan aturan Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Barcelona boleh mencari penyerang anyar meski di luar bursa transfer dengan catatan pemainnya cedera lebih dari lima bulan.

Baca juga: Jadwal Liga Spanyol - Jangan Lewatkan El Clasico, Real Madrid Vs Barcelona

Junior Firpo

Junior Firpo datang ke Barcelona dari Real Betis pada bursa transfer musim panas lalu.

Akan tetapi belum diikutsertakan dalam skuad yang bertanding di El Clasico pertama musim ini pada Desember 2019 lalu.

Saat itu, Barcelona masih dipegang pelatih Ernesto Valverde. Bisa jadi, bergantinya pelatih, kesempatan Junior Firpo bergabung di skuad utama bakal terwujud.

Luka Jovic

Pemain berusia 22 tahun ini biasanya menjadi cadangan Karim Benzema.

Namun, dia bisa saja diturunkan oleh pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, jika timnya sedang membutuhkan gol di babak kedua.

Baca juga: Real Madrid Vs Barcelona, Sergio Ramos Ungkap Rahasia Kebahagiaanya di El Clasico

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

5 Fakta Menarik Madrid Juara Liga Champions: Tanpa Kalah, Rekor Ancelotti

Liga Champions
Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Indonesia vs Tanzania: Uji Fisik Pemain Jelang Laga Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Daftar Juara Liga Champions, Real Madrid Raja Eropa dengan 15 Gelar

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Hasil Dortmund Vs Madrid 0-2, Los Blancos Juara Liga Champions 2024!

Liga Champions
HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

HT Borussia Dortmund Vs Real Madrid: Los Blancos Dihajar 8 Tembakan, Skor Sama Kuat

Liga Champions
Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Kunci Sukses Fajar/Rian ke Final Singapore Open 2024

Badminton
Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Line Up Real Madrid untuk Final Liga Champions

Liga Champions
Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Tekad Donnarumma di Euro 2024: Bawa Kebahagiaan bagi Rakyat Italia

Internasional
Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Real Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

PSSI Harap Polisi Bertindak Tegas Menyusul Aksi Pelemparan Batu ke Suporter Persib

Liga Indonesia
Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Pesan Motivasi Legenda Dortmund Jelang Hadapi Real Madrid

Liga Champions
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajri ke Final, Gregoria Terhenti

Badminton
Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Hasil Sprint Race MotoGP Italia, Bagnaia Pemenang dan Martin Gagal untuk Kali Pertama

Motogp
Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Dortmund vs Real Madrid: Kroos Sang Ikon dan Reus Si Idola

Liga Champions
Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Hasil Singapore Open 2024, Fajar/Rian Andalan Indonesia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com